Berita

Deklarasi Sahabat Abi bakal dilakukan pada Minggu sore (26/11) pukul 15.00 WIB di Basketball Hall, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta/ Repro

Politik

Relawan Sahabat Anies Bersama Imin akan Dideklarasikan Sore Ini di Gelora Bung Karno

MINGGU, 26 NOVEMBER 2023 | 07:24 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Satu lagi relawan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) terbentuk. Relawan Amin yang akan dideklarasikan hari ini bernama  Sahabat ABI atau Anies Bersama Imin.

Deklarasi Sahabat Abi akan dilakukan pada Minggu sore (26/11) pukul 15.00 WIB di Basketball Hall, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Deklarasi bakal dihadiri oleh komunitas 234 SC, Pemuda Pancasila, dan berbagai elemen masyarakat lain. Adapun, pasangan Amin dikabarkan bakal hadir.

Ketua Sahabat ABI Ersandria Rendrata mengatakan, Sahabat ABI merupakan solidaritas dan dukungan dari berbagai lapisan masyarakat yang berasal dari berbagai pilihan politik.

"Sahabat ABI hadir sebagai momentum untuk mengajak semua kalangan bersatu dalam menyuarakan dukungan penuh kepada capres dan cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar pada Pemilu Presiden 2024 mendatang," kata Ersandria melalui siaran persnya, Minggu (26/11).

Menurut Ersandria, acara deklarasi ini bukan sekadar pertemuan politik, melainkan sebuah momen krusial untuk mempererat hubungan antar individu dalam mewujudkan perubahan Indonesia yang lebih baik, maju, dan inklusif.

"Sahabat ABI sendiri berfungsi sebagai wadah untuk merumuskan ide, gagasan, dan pendapat guna mempersiapkan Indonesia yang lebih baik di masa depan," kata Ersandria.

Kata Ersandria, Sahabat ABI juga berperan sebagai perantara antara masyarakat dan capres serta cawapres Anies-Imin.

Ersandria melanjutkan, Sahabat ABI bukan hanya semata-mata gerakan politik, tapi juga contoh nyata bagi generasi muda dan masyarakat untuk aktif dan partisipatif dalam Pemilu 2024.

Dengan tekad yang kuat, sambung Ersandria, Sahabat ABI berharap dapat menggalang solidaritas, meningkatkan rasa kebersamaan, dan menumbuhkan dukungan positif untuk Anies-Imin.

"Melalui deklarasi relawan Sahabat ABI, kami berambisi menjadikan kolaborasi ini sebagai wadah bagi suara masyarakat dan kesempatan untuk berperan aktif dalam perubahan yang lebih baik," demikian Ersandria.



Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya