Berita

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi/Ist

Politik

Kunjungan Kerja ke Tiga Negara, Menhub Bakal Perkuat Kerjasama Sektor Transportasi

JUMAT, 24 NOVEMBER 2023 | 20:47 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi akan melakukan kunjungan kerja ke tiga negara, yaitu Uni Emirat Arab, Inggris, dan Arab Saudi. Kunjungan itu, akan dimulai tanggal 24 November 2023 hingga 3 Desember 2023.

"Dalam kunjungan ini kami membawa harapan besar Indonesia berhasil terpilih lagi menjadi anggota IMO periode 2024-2025 dan Eksternal Auditor periode 2024-2027," ujar Budi Karya dalam keterangannya, Jumat (24/11).

"Selain itu, kami juga akan bertemu dengan berbagai pihak untuk menjajaki kerjasama di sektor transportasi," imbuhnya.


Negara pertama yang akan dikunjungi Budi Karya, yaitu Uni Emirat Arab pada 24-26 November 2023. Kunjungan ini, untuk bertemu dengan sejumlah pihak untuk menjajaki peluang kerjasama di sektor transportasi, di antaranya dengan jajaran Abu Dhabi Port dan Abu Dhabi International Airport.

Selanjutnya, Budi Karya akan bertolak  Inggris pada 27-29 November 2023. Agendanya, menghadiri resepsi diplomatik dalam rangka pencalonan Indonesia menjadi anggota International Maritime Organization (IMO) dan External Auditor. Adapun pemilihannya akan dilakukan pada 1 Desember 2023 dalam Sidang Majelis IMO ke-33.

Masih di Inggris, Budi Karya juga akan bertemu dengan sejumlah menteri dari beberapa negara diantaranya dengan Belanda, Jepang, Inggris, dan Qatar.

Kemudian, negara ketiga yang akan dikunjungi yaitu Arab Saudi pada 30 November-3 Desember 2023. Budi Karya akan bertemu dengan sejumlah pihak diantaranya yaitu dengan Menteri Transportasi dan Logistik Arab Saudi Saleh Al-Jasser, dan sejumlah pihak dari Port Projects Management and Development Co. Ltd, Prince Mohammed bin Abdul Aziz International Airport Jeddah, dan Saudi Arabia Railways.

Di Arab Saudi, Budi Karya juga akan menjadi pembicara pada kegiatan "ICAO Air Services Negotiation Event (ICAN) 2023" pada 3 Desember 2023, yang membahas peran transportasi udara dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan memajukan pariwisata di negara kepulauan Indonesia.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya