Berita

Calon presiden dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto/Repro

Politik

Tidak Lagi Bicara Reformasi, Prabowo: Kita Mau Transformasi

JUMAT, 24 NOVEMBER 2023 | 14:21 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Calon presiden dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto tidak akan lagi membicarakan reformasi. Tapi lebih mendorong transformasi pembangunan bangsa ke depan.

Menteri Pertahanan RI itu menuturkan, akan melanjutkan pondasi yang sudah kuat yang telah dibangun oleh presiden sebelumnya, tapi dengan gaya transformasi yang berbeda.

"Tapi dengan pondasi itu, kita ingin transformasi bangsa. Maka, saya sebut strategi kita adalah strategi transformasi bangsa, kita tidak lagi bicara reformasi kita mau transformasi," kata Prabowo dalam acara Dialog Terbuka Muhammadiyah, yang digelar di Universitas Muhammadiyah Surabaya, Jawa Timur, Jumat (24/11).

Dengan adanya strategi transformasi yang bagus untuk Indonesia, Prabowo optimistis Indonesia mampu menjadi negara 5 besar terkaya di dunia.

"Kita mau jadi negara maju, kita mau jadi negara makmur, kita mau jadi negara yang diramalkan oleh begitu banyak pakar negara kelima atau keempat terkaya di dunia," tegasnya.

Prabowo mengaku sudah mengumpulkan para cendekiawan, profesor dari semua partai politik dan nonpartai, untuk menghasilkan strategi transformasi bangsa menjadi Indonesia Emas.

"Intinya adalah, beberapa program kita punya delapan aspek, kita punya 17 program prioritas, dan delapan program hasil terbaik cepat. InsyaAllah kita mau bawa kebaikan segera kepada bangsa Indonesia, di antaranya adalah kita akan mengatur pengelolaan kekayaan, dan kita akan teruskan hilirisasi," tutupnya.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tiga Hakim PN Surabaya Tersangka Dugaan Suap Diperiksa di Kejagung

Selasa, 05 November 2024 | 14:04

Beberapa Jam Sebelum Pilpres AS, Korut Luncurkan Rudal Balistik ke Laut Timur

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Pembiayaan Hijau Jadi Kunci Percepatan SDGs

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Dipimpin Titiek Soeharto, Komisi IV DPR Rapat Bareng Kementan

Selasa, 05 November 2024 | 13:57

Cegah Pelanggaran Etik, DKPP Rakor Bareng 622 Penyelenggara Pemilu

Selasa, 05 November 2024 | 13:53

Susun Prolegnas 2025-2029, Baleg DPR Bahas Revisi UU Hak Cipta

Selasa, 05 November 2024 | 13:51

BPOM Sita Puluhan Ribu Kemasan Latio Imbas Kasus Keracunan

Selasa, 05 November 2024 | 13:45

Laporan Dugaan Gratifikasi Private Jet Kaesang Masih Berproses di KPK

Selasa, 05 November 2024 | 13:36

DKPP Terima 584 Pengaduan Pilkada, Terbanyak di Sumut

Selasa, 05 November 2024 | 13:35

Masih Sakit, Megawati Belum Bisa Bertemu Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 13:20

Selengkapnya