Berita

Kapten Timnas Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) Sumut, Edy Rahmayadi/Net

Politik

Timnas Dipimpin Edy Rahmayadi, Amin Diyakini Raih Kemenangan Besar di Sumut

JUMAT, 24 NOVEMBER 2023 | 05:03 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Ketua Dewan Pakar Partai NasDem Sumatera Utara (Sumut) Rahudman Harahap menyakini, di bawah kepemimpinan mantan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi sebagai Kapten Timnas Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) di Sumut, kemenangan besar bisa diraih untuk pasangan capres-cawapres nomor urut 1 di Sumut.

"Kita yakin kemenangan besar bisa diraih karena Pak Edy sebagai mantan Gubsu dan Pangkostrad, sangat menguasai teritori," kata Rahudman kepada dikutip dari Kantor Berita RMOLSumut, Jumat (24/11).

Rahudman menilai Edy Rahmayadi merupakan purnawirawan jenderal bintang tiga yang ulet dan berkomitmen tinggi.

"Seluruh partai pengusung Amin di Sumut menyambut baik dan sangat setuju dengan penunjukan eks Gubsu Edy Rahmayadi sebagai Kapten Timnas Daerah Amin di Sumut, serta siap bersama-sama mengantarkan pasangan Amin menang telak di Sumut," ujar Rahudman.

Sebelumnya diberitakan, bekas Gubsu Edy Rahmayadi diumumkan sebagai Kapten Timnas Amin di Sumut bersamaan dengan diumumkannya Kapten Timnas Amin di daerah lain pada Selasa (21/11).

Dikutip dari akun Instagram miliknya, Kamis (23/11), Edy Rahmayadi menyatakan komitmennya untuk memangkan pasangan Amin di Sumut. "Kita menangkan dan Amin-kan Sumatera Utara," tulis Edy di instagramnya.

Mantan Ketua Umum PSSI itu turut menyampaikan ucapan terima kasih karena telah mempercayakan dirinya sebagai Kapten Timnas Amin di Sumut. Edy mengaku akan mengemban amanah itu dengan baik

"Saya, Letjen TNI (Purn) Edy Rahmayadi mengucapkan banyak terima kasih atas kepercayaan dan amanah yang diberikan oleh Tim Nasional Pemenangan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) sebagai Ketua Timnas Daerah Amin Sumatera Utara. Insya Allah tugas ini akan saya emban dengan sebaik-baiknya," tulis Edy.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya