Berita

Tangkapan layar pelaku saat melakukan aksi mencopot bendera Partai Demokrat di Madiun/Repro

Nusantara

Nekat Copot Bendera Partai Demokrat di Madiun, Seorang Pria Berurusan dengan Polisi

RABU, 22 NOVEMBER 2023 | 15:17 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Seorang pria berkemeja lengan panjang dan memakai topi telah mencopot sejumlah bendera Partai Demokrat, di salah satu jalan pusat kota Madiun pada malam hari.

Kejadian tersebut terekam video amatir oleh seseorang yang mengendarai mobil.

Hal tersebut diketahui terjadi bersamaan dengan acara Pembekalan Caleg DPR RI Partai Demokrat se-Indonesia, di Hotel Aston Madiun pada 19-21 November 2023.

“Kami tidak ingin insiden itu terjadi. Secara kelembagaan atas akan adanya kegiatan Partai Demokrat di Kota Madiun, kami sudah melakukan komunikasi dengan seluruh jajaran selama satu minggu,” ujar Ketua DPC Partai Demokrat Kota Madiun, Istono, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Rabu (22/11).

Istono menambahkan, pihaknya juga sadar banyak masyarakat yang terganggu oleh acara Pembekalan Para Caleg DPR RI kemarin. Pasalnya, sekitar 500 orang dari luar daerah mengikuti kegiatan tersebut.

“Dengan adanya insiden tersebut, kami juga terus berproses melaporkan peristiwa itu kepada pihak berwajib. Mudah mudahan dalam waktu tidak lama, motifnya bisa terungkap agar ke depan persoalan seperti itu tidak terjadi,” ucapnya.

“Beberapa hari lagi juga memasuki kampanye. Kasihan bagi orang yang memasang bendera atau baliho disobek,” imbuhnya.

Sementara itu, kurang dari 24 jam, terduga pelaku telah diamankan oleh Satreskrim Polres Madiun Kota.

Kasat Reskrim Madiun Kota, AKP Sujarno, membenarkan telah mengamankan terduga pelaku pencopotan bendera Partai Demokrat. Saat ini penyidik masih meminta keterangan lebih lanjut perihal motif dari aksinya tersebut.

Pihak Kepolisian masih terus melakukan penyelidikan lebih lanjut. Serta menggali keterangan dari pelaku.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Helikopter Rombongan Presiden Iran Jatuh

Senin, 20 Mei 2024 | 00:06

Tak Dapat Dukungan Kiai, Ketua MUI Salatiga Mundur dari Penjaringan Pilwalkot PDIP

Minggu, 19 Mei 2024 | 23:47

Hanya Raih 27 Persen Suara, Prabowo-Gibran Tak Kalah KO di Aceh

Minggu, 19 Mei 2024 | 23:25

Bangun Digital Entrepreneurship Butuh Pengetahuan, Strategi, dan Konsistensi

Minggu, 19 Mei 2024 | 23:07

Khairunnisa: Akbar Tandjung Guru Aktivis Semua Angkatan

Minggu, 19 Mei 2024 | 22:56

MUI Jakarta Kecam Pencatutan Nama Ulama demi Kepentingan Bisnis

Minggu, 19 Mei 2024 | 22:42

Jelang Idul Adha, Waspadai Penyakit Menular Hewan Ternak

Minggu, 19 Mei 2024 | 21:57

KPU KBB Berharap Dana Hibah Pilkada Segera Cair

Minggu, 19 Mei 2024 | 21:39

Amanah Ajak Anak Muda Aceh Kembangkan Kreasi Teknologi

Minggu, 19 Mei 2024 | 21:33

Sudirman Said Maju Pilkada Jakarta, Ini Respons Anies

Minggu, 19 Mei 2024 | 21:17

Selengkapnya