Berita

Anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Partai Gerindra Setyoko/Ist

Nusantara

Pemprov DKI Diusulkan Bangun Rumah Sakit Pecandu Judi Online

SELASA, 21 NOVEMBER 2023 | 02:02 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

DPRD DKI Jakarta mengusulkan Pemprov DKI membangun rumah sakit khusus pecandu judi online di ibu kota. Hal ini untuk menyikapi maraknya judi online yang berdampak pada kesejahteraan rakyat.

“Mengusulkan rumah sakit khusus untuk pecandu judi online,” kata Anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Partai Gerindra Setyoko pada Senin (20/11).

Hal itu disampaikan Setyoko saat membacakan penyampaian laporan hasil reses ketiga pimpinan dan anggota DPRD DKI Jakarta tahun anggaran 2023.

Setyoko mengatakan, Pemprov DKI juga harus memperbanyak lapangan pekerjaan bagi warganya. Apalagi Badan Pusat Statistik (BPS) sempat merilis, bahwa angka pengangguran terbuka di Jakarta mencapai 400.000 orang.

“Mohon Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dapat menjalin kerja sama pihak swasta/pengusaha untuk memperbanyak lowongan pekerjaan dalam upaya mengurangi pengangguran di Provinsi DKI Jakarta,” kata Setyoko.

Selain itu, dewan juga mendorong eksekutif melalui Dinas Kesehatan agar menyediakan fasilitas-fasilitas kesehatan untuk setiap posyandu yang ada di tiap RW dan kelurahan.

Termasuk, kata Setyoko, menyediakan makanan yang bergizi dan susu penuh nutrisi untuk mencegah gizi buruk untuk ibu dan anak, sehingga terhindar dari gejala stunting, serta kemudahan biaya untuk terapi dan bantuan posbindu gratis.

“Warga mengharapkan agar rumah sakit, puskesmas, posyandu dan pusat kesehatan lainnya mengadakan program penyuluhan tentang baby blues, mental health untuk new mom,” demikian Setyoko.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya