Berita

Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi/Net

Dunia

Bersama Delegasi OKI, Menlu Retno Bahas Situasi Gaza di China

SENIN, 20 NOVEMBER 2023 | 13:56 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Konflik Gaza menjadi pembahasan utama yang dibawa Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi dan beberapa Menlu Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) saat berkunjung ke China.

Hal itu diungkap oleh jurubicara Kementerian Luar Negeri China, Mao Ning dalam sebuah pernyataan tertulis pada Senin (20/11).

Ning mengatakan, para delegasi akan berada di China selama dua hari, dari 20 hingga 21 November 2023. Mereka akan mengadakan pertemuan secara langsung dengan Menteri Luar Negeri China Wang Yi.

Diungkap Ning, anggota delegasi OKI yang hadir selain Menlu Retno, meliputi Menlu Arab Saudi Pangeran Faisal bin Farhan Al Saud, Menlu Yordania Ayman Safadi, Menlu Mesir Sameh Shoukry, Menlu Palestina Riyad Al-Maliki, dan Sekretaris Jenderal OKI Hissein Brahim Taha.

Lebih lanjut, Ning mengatakan bahwa pertemuan para Menlu akan berfokus upaya penyelesaian masalah di Gaza.

"Selama kunjungan tersebut, China akan melakukan komunikasi dan koordinasi mendalam dengan delegasi mengenai cara-cara meredakan konflik Palestina-Israel, melindungi warga sipil, dan mengupayakan penyelesaian yang adil atas permasalahan Palestina," kata Ning.

Indonesia adalah salah satu negara yang diberi mandat oleh OKI untuk memulai tindakan atas nama OKI dan Liga Arab guna menghentikan perang di Gaza.

Hal tersebut berdasarkan resolusi Konferensi Tingkat Tinggi Luar Biasa OKI di Riyadh, Arab Saudi, pada 11 November 2023 yang memberi mandat kepada Arab Saudi, Yordania, Indonesia, Mesir, Qatar, Turki dan Nigeria untuk membantu  proses politik guna mewujudkan perdamaian antara Israel dan Palestina.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Diungkap Roy Suryo, Fufufafa Rajin Akses Situs Porno Lokal dan Mancanegara

Senin, 16 September 2024 | 07:44

UPDATE

Pemindahan IKN Diklaim Disetujui Rakyat, Prabowo Harus Melanjutkan

Kamis, 26 September 2024 | 23:57

Astrid Nadya Kembali Terpilih sebagai Presiden OIC Youth Indonesia

Kamis, 26 September 2024 | 23:44

Kapolri Dorong Korlantas Terus Berinovasi

Kamis, 26 September 2024 | 23:21

Pasangan RIDO Bakal Berdayakan Pensiunan ASN untuk Menghijaukan Jakarta

Kamis, 26 September 2024 | 22:47

Peserta Pilgub Sumut Agar Adu Gagasan, Bukan ‘Gas-Gasan’

Kamis, 26 September 2024 | 22:21

Punya Empat Lawan, Elektabilitas Agung-Markarius Sudah di Atas 50 Persen

Kamis, 26 September 2024 | 22:20

KPK Cekal 3 Tersangka Suap IUP Kaltim

Kamis, 26 September 2024 | 22:07

Kejati Sumut Tahan 5 Tersangka Dugaan Korupsi PT Angkasa Pura II Kuala Namu

Kamis, 26 September 2024 | 21:55

Lewat Hilirisasi, Jokowi Dinilai Sukses Jaga Stabilitas Ekonomi

Kamis, 26 September 2024 | 21:46

Pernah Tempati Asrama Muhammadiyah, Aktivis Ciputat Ini Kini Dilantik jadi Anggota DPRD Labura

Kamis, 26 September 2024 | 21:44

Selengkapnya