Berita

Deklarasi dan Peresmian Relawan Setia Prabowo DKI Jakarta/Ist

Nusantara

Resmi Dikukuhkan, PW Setia Prabowo DKI Siap Berkorban untuk Jaring Suara

MINGGU, 19 NOVEMBER 2023 | 00:33 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Menyusul banyaknya dorongan dan animo masyarakat untuk  mendukung pasangan capres-cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, pada Pilpres 2024, Relawan Setia Prabowo DKI resmi dideklarasikan.

Adapun unsur Pengurus Wilayah (PW) Setia Prabowo Provinsi DKI terdiri dari berbagai macam profesi. Seperti tokoh masyarakat, pemuda, tukang ojek, pedagang kelontong, dan emak-emak pegiat sosial di lingkungan RT-RW di setiap kecamatan yang ada di Jakarta.

Segenap pengurus yang telah dikukuhkan dalam PW Setia Prabowo DKI berkomitmen siap rela berkorban dan melakukan kerja nyata guna menjaring suara dan memenangkan pasangan Prabowo-Gibran pada Pemilu 2024.


Pengukuhan PW Setia Prabowo DKI dihadiri juga oleh Dewan Pembina PP Setia Prabowo, Romo HR M.Syafii, Sekjen PP Prabowo George Edwin Sugiharto, dan Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.

Dalam sambutannya, H.Nuchbatilah selaku Ketua PW Setia Prabowo DKI menekankan kepada segenap Pengurus Setia Prabowo DKI yang telah dikukuhkan. agar segera melakukan sosialisasi secara masif hingga akar rumput untuk memenangkan pasangan Prabowo-Gibran dalam satu putaran.

Terpisah, Sekretaris Umum PW Setia Prabowo DKI yang juga Caleg DPRD DKI dapil 1 Jakarta Pusat dengan nomor urut 8, Syafiq Faisal Seff menyampaikan, akan membentuk relawan sampai tingkatan TPS. Hal ini guna mengawal dan menjaga perolehan suara pasangan Prabowo-Gibran dalam penghitungan di Pemilu 2024 nanti.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya