Berita

Pemimpin Redaksi Kantor Berita Politik RMOL, Widian Vebriyanto saat menerima kunjungan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Orange Media Universitas Mercu Buana/RMOL

Nusantara

Dikunjungi Orange Media, Pemimpin Redaksi RMOL Bahas Diferensiasi Media Massa

KAMIS, 16 NOVEMBER 2023 | 16:28 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Diferensiasi adalah identitas yang harus dimiliki perusahaan pers. Hal ini, sebagai satu branding media massa terhadap pembacanya.

Begitu dikatakan Pemimpin Redaksi Kantor Berita Politik RMOL, Widian Vebriyanto saat menerima kunjungan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Orange Media Universitas Mercu Buana, di Ruang Redaksi RMOL, 18 Parc Place Tower D, Kawasan SCBD, Jakarta Pusat, Kamis (16/11).

Dalam konteks persaingan media massa, dipaparkan Widian, diferensiasi diibaratkan seperti persaingan dagang pada toko. Katanya, sebagai kantor berita, RMOL ingin menyajikan informasi yang lebih unggul dari kompetitor media massa lainnya.

Dia mengibaratkan RMOL hanya sebagai toko yang menjual durian. Sekalipun ada toko lain yang menjual durian, tetapi RMOL hanya menjual jenis durian unggul.

"Dengan diferensiasi itu, ketika orang mau mencari informasi misalnya politik yang menjadi core RMOL, ya mereka tinggal datang ke website kita," katanya.

Pada kesempatan itu, Widian juga memaparkan soal teknis kerja menjadi wartawan. Termasuk juga, wartawan dalam menjalankan jobdesk atau penugasan dari kantor berita.

Dijelaskan Widian, jobdesk wartawan ada sebagai reporter sebagai pencari berita di lapangan. Lalu, ada redaktur atau editor sebagai penyunting tulisan reporter.

Masih kata Widian, komunikasi menjadi kunci yang harus dijalankan reporter dan redaktur. Tujuannya, agar berita yang disajikan ada pembaca sudah baik tanpa ada kesalahan.

"Bagaimana redaktur bisa bersinergi dengan reporternya, artinya ada komunikasi yang harus selalu terjalin," pungkasnya.

Tidak kurang 20 mahasiswa hadir pada kegiatan yang diisi pengenalan keredaksian, room tour, dan workshop penulisan berita serta produksi konten di media sosial.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Sri Mulyani Cuma Senyum Saat Ditanya Isu Mundur

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:35

Guru Besar Unhas Marthen Napang Divonis 1 Tahun Penjara

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:25

Tolak Wacana Reposisi Polri, GPK: Ini Pengkhiatan Reformasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:19

Skema Kopdes Merah Putih Logistik Kawinkan Program Tol Laut

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:17

Klarifikasi UI: Bahlil Belum Lulus!

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:59

Danantara Tepis Resesi, IHSG Kampiun Asia

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:47

Biadab, Mantan Kapolres Ngada Bayar Rp3 Juta Buat Cabuli Bocah

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:23

Prabowo-Sri Mulyani Bukber

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:17

Menag: Tambah Kuota Haji Gampang, Masalahnya Kita Siap Enggak?

Rabu, 12 Maret 2025 | 21:53

75 Tahun Kemitraan, Indonesia-Rumania Luncurkan Logo dan Forum Pariwisata

Rabu, 12 Maret 2025 | 21:52

Selengkapnya