Berita

Wakil ketua Komisi III DPR RI dari Fraksi Nasdem Ahmad Sahroni/Net

Politik

Sahroni dan Arteria Dahlan Adu Mulut Soal Bukti Ketidaknetralan Polri

RABU, 15 NOVEMBER 2023 | 17:52 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Wakil ketua Komisi III DPR RI dari Fraksi Nasdem Ahmad Sahroni sempat terlibat adu mulut dengan anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi PDIP Arteria Dahlan.

Momen itu terjadi saat rapat dengar pendapat antara Komisi III DPR RI dengan Polri yang dihadiri Kabaharkam Polri Komjen Pol Fadil Imran, di Gedung Nusantara II, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, pada Rabu (15/11).

Mulanya, anggota Komisi III RI Safaruddin menyampaikan catatan dugaan ketidaknetralan Polri menjelang Pemilu 2024. Dia menyoroti soal adanya dugaan polisi ikut bantu pasang baliho partai.

Seusai pemaparan, Sahroni selaku pimpinan Komisi III DPR meminta Safaruddin untuk menyertakan bukti agar tidak saling menuduh.

Mendengar pernyataan Sahroni, Arteria lantas membantah keterangan Sahroni.

“Pak Ketua bicara bukti nanti saja Pak Ketua. Saya minta Pak Ketua ini tertib dalam memimpin rapat komisi,” tegas Arteria.

“Ini kenapa ini?” timpal Sahroni.

“Nanti bukti-bukti lain hal, Pak,” jawab Arteria.

Sahroni lantas menjelaskan bahwa hal tersebut merupakan bagian dari hak pimpinan Komisi.

Sementara itu, menurut Arteria, bahwa pimpinan rapat hanya mengatur lalu lintas penyampaian.

“Anda baca tatib (tata tertib),” tegas Arteria.

Debat pun langsung berhenti ketika Sahroni mempersilahkan anggota Komisi III Benny K Harman untuk sampaikan pandangan.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

Karangan Bunga untuk Ferry Juliantono Terus Berdatangan

Selasa, 22 Oktober 2024 | 12:24

Jejak S1 dan S2 Bahlil Lahadalia Tidak Terdaftar di PDDikti

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 14:30

UI Buka Suara soal Gelar Doktor Kilat Bahlil Lahadalia

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:21

Hikmah Heboh Fufufafa

Minggu, 20 Oktober 2024 | 19:22

Begini Kata PKS Soal Tidak Ada Kader di Kabinet Prabowo-Gibran

Minggu, 20 Oktober 2024 | 15:45

Promosi Doktor Bahlil Lahadalia dan Kegaduhan Publik: Perspektif Co-Promotor

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:56

UPDATE

Hasil Perikanan Indonesia Rambah Pasar Eropa

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 03:53

Irjen TNI Apresiasi BRImo Indonesia Pingpong League Seri 2

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 03:33

Anis Matta: Magelang Ikon Semangat Perjuangan

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 03:16

Terancam Aktivitas Trawl, Nelayan Kecil Minta Pemerintah Bertindak Adil

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 02:57

Tugu Insurance Sabet Dua Penghargaan dari The Finance

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 02:41

Ketua DPD Siap Perjuangkan Kesejahteraan Guru Ngaji

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 02:12

Kompetisi Bumi Berseru Fest Dorong Masyarakat Peduli Lingkungan

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 01:53

Fraksi PKS Minta Perketat Pengawasan Produk Makanan Impor

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 01:35

Pertebal Sinergitas, Danpasmar 2 Sambangi Mapolda Jatim

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 01:18

Prabowo: Bukit Tidar, Pakunya Pulau Jawa

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 00:59

Selengkapnya