Berita

Representative Image/Net

Bisnis

Jelang Nataru, Pemerintah Tambah Jumlah Penerbangan

SENIN, 13 NOVEMBER 2023 | 11:22 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), sejumlah maskapai penerbangan dalam negeri dikabarkan akan menambah jumlah penerbangan dan ketersediaan kursi pesawat.

Hal tersebut dikatakan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, dengan menyebut bahwa kesepakatan penambahan penerbangan dan kapasitas kursi adalah hasil dari lobi pemerintah dengan maskapai.

"Garuda sudah mulai menambah, Citilink tambah, Batik menambah, Lion juga menambah, Super Air Jet dan Air Asia mereka menambah," kata Sandi, pada Minggu (12/11).

"Termasuk juga yang baru-baru seperti Transnusa dan beberapa maskapai baru yang nanti akan mulai di 2023 akhir, 2024 mulai melayani rute-rute yang favorit untuk wisatawan," sambungnya.

Menurut Sandi, kesepakatan itu merupakan salah satu solusi mengatasi mahalnya tiket pesawat jelang libur nataru, karena kurangnya ketersediaan kursi.

Ia pun berharap agar penambahan penerbangan itu dapat membuat harga tiket pesawat tetap terjaga, stabil dan terjangkau.

"Karena dengan penambahan jumlah penerbangan dan ketersediaan kursi maka suplai akan bertambah dan di nataru kita harapkan harga stabil dan bisa terjangkau," katanya.

Tidak hanya moda transportasi udara, Sandi mengatakan bahwa pihaknya juga akan menggenjot moda transportasi lainnya menjelang libur nataru kali ini.

Kemenparekraf disebut telah menyiapkan sederet transportasi dan agenda wisata untuk menjadi magnet para wisatawan dalam menghabiskan masa libur akhir tahun di dalam negeri.

"Jadi kita juga menyiapkan destinasi-destinasi dan pola-pola perjalanan, sehingga nataru ini akan membawa pergerakan wisatawan yang masif sehingga target wisatawan nusantara kita bisa tercapai,"pungkasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Sukses Amankan Pilkada, DPR Kasih Nilai Sembilan Buat Kapolri

Jumat, 29 November 2024 | 17:50

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Libatkan Ribuan Mahasiswa

Jumat, 29 November 2024 | 17:36

DPR Bakal Panggil Kapolres Semarang Imbas Kasus Penembakan

Jumat, 29 November 2024 | 17:18

Pemerintah Janji Setop Impor Garam Konsumsi Tahun Depan

Jumat, 29 November 2024 | 17:06

Korsel Marah, Pesawat Tiongkok dan Rusia Melipir ke Zona Terlarang

Jumat, 29 November 2024 | 17:01

Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Dedi Prasetyo Naik Bintang Tiga

Jumat, 29 November 2024 | 16:59

Dubes Najib Cicipi Menu Restoran Baru Garuda Indonesia Food di Madrid

Jumat, 29 November 2024 | 16:44

KPU Laksanakan Pencoblosan Susulan di 231 TPS

Jumat, 29 November 2024 | 16:28

Kemenkop Bertekad Perbaiki Ekosistem Koperasi Kredit

Jumat, 29 November 2024 | 16:16

KPK Usut Bau Amis Lelang Pengolahan Karet Kementan

Jumat, 29 November 2024 | 16:05

Selengkapnya