Berita

Jakusa Indonesia mendukung Prabowo-Gibran menang Pilpres 2024/Ist

Politik

Doakan Prabowo-Gibran, Jakusa Berharap Suasana Politik Lebih Sejuk

SENIN, 13 NOVEMBER 2023 | 00:24 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Deklarasi dukungan sekaligus doa disampaikan para kiai, ustaz, dan santri (Jakusa) Indonesia bagi pasangan bakal calon presiden (Capres) dan bakal calon wakil presiden (Cawapres) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dalam menghadapi kontestasi Pilpres 2024.

Ketua Umum Jakusa Indonesia, Kiai Eko Ahmadi menjelaskan, ada 21 kiai dan nyai utusan dari pesantren di wilayah Kabupaten Cirebon yang hadir pada acara ini. Mereka turut mendoakan dan mendeklarasikan dukungan bagi Prabowo-Gibran.

"Dalam rangka memberikan suasana yang sejuk dalam kancah perpolitikan sekarang ini," kata Kiai Eko, diwartakan Kantor Berita RMOLJabar, Minggu (12/11).

Selain itu, Gus Eko begitu sapaan akrabnya, mengharapkan agar pemerintah ke depan ketika dipimpin Prabowo-Gibran bisa membawa aspirasi para kiai.

"Utamanya yang telah disuarakan Gibran, terkait Dana Abadi Pesantren. Sebagai supporting kegiatan para ulama," ujarnya.

Jakusa sendiri dideklarasikan pertama kali di Cirebon. Ke depan, Jakusa akan terus dilebarkan ke Provinsi, Kabupaten, dan Kota lainnya.

"Di sini Jakusa Nasionalnya. Inisiatornya dari Cirebon. Nanti akan terus berlanjut ke provinsi-provinsi lainnya. Kita akan menyasar ke Jawa Tengah, Jatim, DKI. Semua dibangun dalam rangka pemenangan Prabowo-Gibran," paparnya.

"Yang sekarang ini mewakili wilayah di pondok pesantren yang ada di Kabupaten Cirebon. Mereka juga mewakili jaringan alumni yang telah tersebar ke seluruh Indonesia," demikian Gus Eko.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya