Berita

Pelatihan budidaya ikan air tawar oleh Sahabat Sandiaga Dulur Galuh Babarengan Ganjar/Ist

Nusantara

Sahabat Sandiaga Galang Dukungan Lewat Pelatihan Budidaya Ikan Air Tawar

JUMAT, 10 NOVEMBER 2023 | 19:35 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Membangun harapan untuk meningkatkan perekonomian keluarga, puluhan warga Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, antusias ikut pelatihan budidaya ikan air tawar.

Pelatihan itu, digelar Sahabat Sandiaga Dulur Galuh Babarengan Ganjar. Tidak sekadar pelatihan, peserta juga mendapatkan benih ikan gurame dan nila untuk dibudidaya.

Ketua Sahabat Sandiaga Dulur Galuh Babarengan Ganjar Ciamis, Kusnadi, mengungkapkan pentingnya memberikan pengetahuan praktis kepada masyarakat di wilayah mereka yang banyak mengandalkan budidaya ikan sebagai sumber penghasilan.

"Kami juga memberikan bibit ikannya, dibagikan agar masyarakat bisa melakukan usaha atau mendapat tambahan usaha," ujar Kusnadi dalam keterangan tertulis, Jumat (10/11).

Pelatihan budidaya ikan air tawar ini, kata dia, berguna untuk mengatasi kesalahan umum yang sering terjadi di kalangan masyarakat yang menggeluti usaha perikanan.

"Pada dasarnya masyarakat secara keilmuan banyak yang masih melakukan kesalahan, jadi melalui pelatihan ini bisa lebih paham melakukan budidaya ikan agar mereka bisa sukses," tuturnya.

Kusnadi yang juga pendukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD, berharap dengan pelatihan itu juga bisa menggalang suara dukungan pada Pilpres 2024.

"Insya Allah untuk mendukung kemenangan Ganjar-Mahfud di wilayah kami sudah tidak diragukan lagi untuk menciptakan 11 juta suara," pungkasnya.

Populer

Pernah Bertugas di KPK, Kapolres Boyolali Jebolan Akpol 2003

Senin, 07 Oktober 2024 | 04:21

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

Laksdya Irvansyah Dianggap Gagal Bangun Jati Diri Coast Guard

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 03:45

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Aduan Kebohongan sebagai Gugatan Perdata

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:03

Selebgram Korban Penganiayaan Ketum Parpol Ternyata Mantan Kekasih Atta Halilintar

Senin, 07 Oktober 2024 | 14:01

Stasiun Manggarai Chaos!

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 13:03

UPDATE

Anak Usaha Telkom Hadirkan DreadHaunt, Gim Bergenre Survival Horror

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:57

PDIP Bisa Dapat 3 Menteri tapi Terhalang Chemistry dengan Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:53

2 Jam 1 Meja

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:40

Dua Mantan Pegawai Waskita Karya Digarap Kejagung

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:38

KPK Sita 7 Mobil dan Uang Rp1 Miliar usai Geledah 10 Rumah

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:24

Bareskrim Bakal Bongkar Puluhan Artis dan Influencer Terlibat Promosi Judol

Rabu, 09 Oktober 2024 | 00:42

Mudahkan Warga Urus Paspor, Imigration Lounge Kini Hadir di Mal Taman Anggrek

Rabu, 09 Oktober 2024 | 00:19

KPK Cekal 5 Tersangka Korupsi Pencairan Kredit Usaha Bank Jepara Artha

Selasa, 08 Oktober 2024 | 23:52

Polisi Tangkap Penyekap Bocah 12 Tahun Selama Seminggu di Kalideres

Selasa, 08 Oktober 2024 | 23:42

KPK Usut Dugaan Korupsi Pencairan Kredit Usaha BPR Bank Jepara Artha

Selasa, 08 Oktober 2024 | 22:52

Selengkapnya