Berita

Hakim Konstitusi Anwar Usman/RMOL

Politik

Anwar Usman Tak Mundur dari MK, Mahfud MD: Itu Urusan Moral Dia

RABU, 08 NOVEMBER 2023 | 15:54 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Meski diberi sanksi pemberhentian dari jabatan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Anwar Usman tak memilih mundur sebagai hakim konstitusi.

Sikap Anwar itu ditanggapi Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD usai menghadiri acara Rakornas Penyelenggara Pemilu, di Hotel Grand Sahid Jaya, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (8/11).

"Itu terserah dia (Anwar). Itu sudah bukan urusan saya, itu urusan moral dia," ujar Mahfud singkat.


Bakal calon wakil presiden (Bacawapres) Koalisi PDI Perjuangan itu memandang, putusan Majelis Kehormatan MK (MKMK) terkait laporan pelanggaran kode etik Anwar Usman, sudah jelas adanya intervensi terhadap MK dalam memutus perkara nomor 90/PUU-XXI/2023.

"Lah kan sudah dibuat dipertimbangannya. Artinya, bisa orang luar mempengaruhi berhubungan dengan orang luar dan sebagainya," tuturnya.

Oleh karena itu, Mahfud yang pernah menjabat Ketua MK meyakini putusan MKMK menunjukkan adanya pelanggaran etik dilakukan Anwar Usman, bahkan terbukti diintervensi dalam menguji norma syarat batas usia minimum capres-cawapres.

"Itu kan artinya membuka celah intervensi, makanya dihukum. Kan itu aja jawabannya sudah ada semua," demikian Mahfud menambahkan.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya