Berita

Indonesia Australia Business Conference 2023: Sustaining Business yang digelar pada Rabu, 8 November 2023 di Grand Hyatt, Jakarta/RMOL

Bisnis

Dorong Peningkatan Investasi antara Indonesia-Australia, IABC Gelar Indonesia Australia Business Conference 2023

RABU, 08 NOVEMBER 2023 | 14:06 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Dalam rangka memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dan Australia, khususnya dalam sektor ekonomi, Indonesia Australia Business Council (IABC) kembali menyelenggarakan Indonesia Australia Business Conference 2023: Sustaining Business.

Acara yang diselenggarakan di Grand Hyatt, Jakarta pada 7-9 November 2023 ini digunakan sebagai wadah diskusi untuk membahas berbagai topik, termasuk politik dan ekonomi, upaya menjaga sumber daya energi, serta berdiskusi dengan para pelaku usaha dan para pemimpin pemerintahan mengenai topik perdagangan dan investasi.

Acara konferensi yang digelar pada Rabu (8/11) ini terbagi ke dalam empat sesi yaitu, Politik dan Ekonomi, Pertahanan Sumber Daya Energi, Pembangunan Daerah, dan Ekonomi Digital.

Sebagai kedua negara yang menjadi negara anggota dari G20, Indonesia dan Australia disebut memiliki banyak peluang besar untuk saling melengkapi yang harus dimanfaatkan.

Presiden Nasional IABC, George Iwan, menuturkan, acara yang rutin digelar setiap satu tahun sekali itu bertujuan untuk menjaga agar investasi antar kedua negara terus meningkat.

“Di tengah ketidakstabilan global, kita membutuhkan negara tetangga seperti Australia agar perekonomian kita terus stabil,” ujar Presiden IABC saat ditemui di sela-sela acara.

Menurut Iwan, Australia sendiri telah menjadi salah satu negara yang telah menyuntikkan dana investasi yang cukup besar kepada Indonesia.

Kemitraan antara kedua negara itu diharapkan dapat terus meningkat setiap tahunnya, terutama pada 2024 mendatang, di mana Indonesia akan menghadapi Pemilihan Presiden, yang disebut sedikit besarnya akan berpengaruh terhadap keberlangsungan investasi asing.

“Biasanya banyak investor yang wait and see jelang pemilihan, itu kurvanya memang begitu, tidak masalah. Tapi (untuk mengatasi) itu kita berupaya untuk menjaga agar investasi dapat terus meningkat,” pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya