Berita

Striker AC Milan, Olivier Giroud, merayakan gol penentu kemenangan saat menjamu PSG, Rabu dinihari WIB (8/11)/Net

Sepak Bola

Cetak Gol Penentu Kemenangan Milan atas PSG, Olivier Giroud Lewati Catatan Legenda Prancis

RABU, 08 NOVEMBER 2023 | 13:53 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kemenangan pertama akhirnya diraih AC Milan di fase grup Liga Champions 2023-2024. Di hadapan suporter mereka di Stadion San Siro, Rabu dinihari  WIB (8/11), I Rossoneri sukses membuat jawara Prancis, Paris Saint-Germain tertunduk lesu.

Padahal, sepanjang 90 menit laga, tim tamu tampil lebih mendominasi. Pun menciptakan banyak peluang ke wilayah pertahanan Milan.

Toh, takdir menentukan, Milan lah yang berhak memenangkan pertandingan dengan skor 2-1. Gol penentu kemenangan Milan dicetak pemain veteran asal Prancis, Olivier Giroud pada menit 50.

Satu gol Milan lainnya disumbang Rafael Leao pada menit 12, sementara PSG hanya bisa mencetak 1 gol melalui Milan Skriniar.

Giroud mengaku laga melawan PSG tidak mudah dilakoni. Secara komposisi pemain, PSG memang sedikit lebih mumpuni dibanding Milan. Tapi kehadiran fans di tribun San Siro membakar semangat skuat Rossoneri untuk bisa meraih kemenangan demi menjaga peluang lolos ke babak berikutnya.

"Ini sebuah laga yang sulit. Kami harus bermain lebih solid dan butuh meraih kemenangan ini untuk memperbaiki posisi di klasemen sementara," ucap Giroud kepada TNT Mexico, Rabu (8/11).

"Saya tak cemas ketika tak mencetak gol, karena kami punya sejumlah peluang di laga sebelumnya. Kami hanya harus lebih presisi dan kami melakukannya hari ini. Ketika kami main seperti ini, mengingatkan saya dengan penampilan musim lalu, kami harus menjaganya," imbuh mantan striker Arsenal ini.

Gol yang dicetak Giroud ke gawang PSG ini membuat dirinya tercatat sebagai pemain Prancis tertua yang mencetak gol di ajang Liga Champions, tepatnya dalam usia 37 tahun dan 38 hari. Catatan ini melewati torehan seniornya, Laurent Blanc.

Bahkan Giroud kini berpeluang masuk dalam daftar 10 besar pencetak gol tertua dari seluruh negara di dalam turnamen ini.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya