Berita

Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto, saat memberikan sambutan pada peringatan HUT ke-59 partai yang dipimpinnya/RMOL

Politik

Khofifah-Pakde Karwo Hadir di HUT Golkar, Airlangga Yakin Prabowo-Gibran Menang di Jatim

SENIN, 06 NOVEMBER 2023 | 21:30 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Airlangga Hartarto optimistis pasangan Prabowo-Gibran mampu meraih kemenangan di Jawa Timur, setelah melihat kehadiran Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, dan Soekarwo atau Pakde Karwo hadir pada HUT ke-59 Partai Golkar, di Jakarta, Senin (6/11).

Ketua Umum Partai Golkar itu menyampaikan optimismenya di Pelataran DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Neli Murni, Slipi, Jakarta Barat, di hadapan undangan.

Menurutnya, Khofifah dan Pakde Karwo memang bertanggungjawab memenangkan Prabowo-Gibran di Jatim.


“Jadi, kalau penyerangnya dua (Khofifah dan Pakde Karwo), tandem, sepertinya di Jawa Timur Pak Prabowo menang,” kata Airlangga, saat sambutan di hadapan Presiden Jokowi, Prabowo Subianto, dan ribuan kader Golkar.

Selain menyapa Khofifah dan Pakde Karwo, Airlangga juga menyapa mantan Gubernur Jawa Barat (Jabar) yang sekaligus Waketum Golkar, Ridwan Kamil, yang juga hadir, dan disebut bertanggung jawab memenangkan Prabowo-Gibran di Jawa Barat.

Dia juga menyebut Komjen (Purn) Paulus Waterpauw, yang disebutnya bertanggung jawab atas pemenangan di Maluku dan Papua.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

SETARA Institute: Libatkan TNI Berantas Terorisme, Supremasi Sipil Terancam

Senin, 19 Januari 2026 | 16:15

KPK Amankan Uang Ratusan Juta saat OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 16:11

Kemenkum Harus Aktif Awasi Transisi KUHP

Senin, 19 Januari 2026 | 16:07

KPK Benarkan Tangkap Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 16:01

Noel Cs Didakwa Terima Rp6,52 Miliar Hasil Pemerasan Sertifikasi K3

Senin, 19 Januari 2026 | 15:54

Ada Peluang Revisi UU Pemilu Pakai Metode Omnibus

Senin, 19 Januari 2026 | 15:46

Jangan Batasi Ruang Belajar dan Kerja Diaspora

Senin, 19 Januari 2026 | 15:40

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Penundaan Revisi UU Pilkada Bisa Picu Persoalan Baru

Senin, 19 Januari 2026 | 15:19

Pembahasan Revisi UU Pemilu Dibagi Dua Tahapan

Senin, 19 Januari 2026 | 15:19

Selengkapnya