Ketua Nasional BSGP, Ugik Kurniadi (kaos merah) menyerahkan pataka kepada Ketua DPD BSGP Jabar, Dwiputro Aris Wibowo/RMOLJabar

Politik

Barisan Soekarnois Jabar Siap Menangkan Ganjar-Mahfud

MINGGU, 05 NOVEMBER 2023 | 22:34 WIB | LAPORAN: ACHMAD RIZAL

rmol.id Relawan Barisan Soekarnois for Ganjar President (BSGP) Jabar resmi terbentuk. Mereka siap memenangkan pasangan Capres-Cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD pada kontestasi Pilpres 2024.

Menurut Ketua DPD BSGP Jabar, Dwiputro Aris Wibowo, sejumlah strategi telah disiapkan, termasuk mengawal jalannya demokrasi, guna mengantisipasi kecurangan.

"Kawal demokrasi sesuai keinginan reformasi, karena ada indikasi mengarah kembali ke masa lalu. Jadi kita kawal demokrasi di Jawa Barat," tegas Dwiputro, usai deklarasi, di Bandung, seperti dikutip dari Kantor Berita RMOLJabar, Minggu (5/11).

Jawa Barat, diakui bukan basis Ganjar maupun Mahfud. Karena itu pihaknya akan terjun langsung ke masyarakat, mensosialisasikan berbagai program dan gagasan Ganjar-Mahfud.

"Kami bakal door to door, sosialisasi, ketemu masyarakat langsung, dan mungkin menggandeng Caleg dari partai pengusung, kami jalan bareng," katanya.

Dwiputri juga bakal membentuk pengurus BSGP di 27 kabupaten/kota di Jawa Barat, sehingga dapat bergerak masif.

Sementara itu, Ketua Nasional BSGP, Ugik Kurniadi, mengatakan, BSGP berisi figur-figur pengagum Soekarno. Artinya, dukungan BSGP untuk Ganjar-Mahfud berlandaskan ideologi politik Bung Karno.

"Calon presiden yang Soekarnois hanya Ganjar, dan kami menilai dia anak ideologis Soekarno yang layak menjadi presiden," tutur Ugik.rmol.id

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Korupsi Menggila, Bangsa Ini Dibawa ke Mana?

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:31

Resesi AS Cuma Omon-Omon, Dolar Tembus Rp16.400

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:29

Legislator PAN Ungkap Ada Perang Mafia di Tubuh Pertamina

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:16

DPR: Kehadiran Pak Simon di Pertamina Getarkan Indonesia

Selasa, 11 Maret 2025 | 17:07

BI dan State Bank of Vietnam Sepakat Perkuat Kerja Sama Bilateral

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:56

Masa Jabatan Ketum Partai Digugat di MK, Waketum PAN: Itu Masalah Internal

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:54

Anggaran FOLU Net Sink 2030 Non APBN Bisa Masuk Kategori Suap

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:54

Pandawara Group Sampaikan Kendala ke Presiden, Siap Berkolaborasi Atasi Sampah

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:39

DPR Pertanyakan Pertamina soal ‘Grup Orang-orang Senang’

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:37

Menhan: 3 Pasal UU TNI Bakal Direvisi

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:24

Selengkapnya