Berita

Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri Aksi Bela Palestina di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Minggu (5/11)/Ist

Politik

Hadiri Aksi Bela Palestina di Monas, Puan: Murni karena Hati Nurani

MINGGU, 05 NOVEMBER 2023 | 11:05 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) bersama organisasi internasional lainnya terus menyerukan kemerdekaan bagi Palestina agar tidak terus dijajah Israel.

Hal ini disampaikan Ketua DPR RI Puan Maharani saat menghadiri Aksi Bela Palestina di silang Monas, Jakarta Pusat, Minggu (5/11).

"Kami ngumpul disini bersama elemen bangsa yang hadir menyatakan sikap mengutuk, apa yang telah dilakukan Israel kepada rakyat Palestina," kata Puan.

Ketua DPP PDI Perjuangan itu pun menyatakan para kehadiran para tokoh politik pada pagi hari ini merupakan bentuk simpati kepada rakyat Gaza, Palestina. Para tokoh itu juga sepakat berjuang bersama-sama untuk kemerdekaan Palestina.

"Jadi kehadiran mereka di sini adalah murni karena hati nurani," sambung Puan.

Turut hadir hadir Wakil Ketua Komisi VIII DPR Rieke Diah Pitaloka, Wakil Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) Gilang Dhielafararez, Anggota Komisi VI DPR RI Mufti Anam, Anggota Komisi X DPR RI Puti Guntur Soekarno, dan Anggota Komisi VII DPR RI Paramitha Widya Kusuma.

Nampak pula sejumlah tokoh hadir, seperti capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan, Menko PMK Muhadjir Effendi, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla atau JK, hingga tokoh Muhammadiyah Din Syamsuddin.



Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya