Berita

Menteri ESDM, Arifin Tasrif saat melakukan konferensi pers di Gedung Kementerian ESDM, Jakarta pada Jumat, 3 November 2023/RMOL

Bisnis

Tekan penggunaan LPG, Pemerintah akan Bagikan Rice Cooker Gratis Sampai Tahun Depan

JUMAT, 03 NOVEMBER 2023 | 18:28 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Program bagi-bagi 500 ribu rice cooker gratis tahun ini akan didistribusikan pemerintah sampai tahun depan.

Hal tersebut disampaikan Menteri  ESDM Arifin Tasrif dengan mengatakan bahwa program tersebut akan terus dilanjutkan untuk mengurangi penggunaan LPG.

"Ya, ini kan 500 ribu yang kita jalankan. Tahun depan juga dialokasikan juga. Kenapa? Karena kan kita perlu meningkatkan demand listrik sekaligus mengganti LPG," kata Menteri Arifin saat ditemui di Gedung Kementerian ESDM, pada Jumat (3/11).


Arifin menjelaskan bahwa pihaknya mendorong penggunaan alat memasak berbasis listrik (AML) dan jaringan gas (jargas).

Namun, karena jargas membutuhkan waktu yang lama untuk pendistribusiannya, maka saat ini Kementerian ESDM tengah menggenjot penggunaan AML.

"Tapi jargas ini kan lama ya, AML ini nanti juga akan menumbuhkan industri dalam negeri untuk bikin kompor listrik ya," ujarnya.

Untuk pendistribusian produk rice cooker sendiri, Arifin menegaskan pihaknya terbuka ke berbagai perusahaan untuk mengikuti tender program tersebut, dengan syarat harus sesuai dengan spesifikasi.

"Ya dibuka aja, nanti kan ditenderkan asal kualitasnya tidak under spec," pungkasnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Ketum PDIP Tinjau Kantor Baru Megawati Institute

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:14

Polisi Bongkar Jaringan Senpi Ilegal Dipakai Begal, Dijual di Facebook Hingga Tokopedia

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:09

Bupati Sudewo dan Tiga Kades Kajen Resmi Ditahan, Digiring ke Rutan Pakai Rompi Oranye

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:53

Wapres Gibran Blusukan ke Pasar Borong Daun Bawang

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:48

Istana Rayakan Prestasi Timnas Maroko sebagai Runner-Up Piala Afrika 2025

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:32

Polisi Sudah Periksa 10 Saksi dan Ahli Terkait Pelaporan Pandji Pragiwaksono

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:29

Komisi II Hanya Fokus Revisi UU Pemilu, Bukan Pilkada

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:22

Thomas Djiwandono Mundur dari Gerindra Usai Dicalonkan Jadi Deputi Gubernur BI

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:10

Bupati Pati Sudewo dan Tiga Kades Patok Harga hingga Rp225 Juta per Jabatan Perangkat Desa

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:00

Daftar 28 Perusahaan Sumatera yang Izinnya Dicabut Prabowo

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:56

Selengkapnya