Berita

Rapat koordinasi partai koalisi Perubahan di Kantor Nasdem Lampung/Ist

Nusantara

Fokus Kampanyekan Prestasi Anies, Nasdem Lampung Minta Kader dan Relawan Utamakan Politik Santun

SELASA, 31 OKTOBER 2023 | 15:46 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Ketua Partai Nasdem Lampung, Herman HN, meminta kader partai Koalisi Perubahan yakni Nasdem, PKB, dan PKS untuk fokus mengampanyekan prestasi bakal calon presiden Anies Baswedan dan bakal calon wakil presiden Muhaimin Iskandar.

Hal itu lebih baik dibandingkan fokus menjelekkan calon dari koalisi lain. Dia meminta seluruh kader dan relawan berpolitik dengan santun.

"Relawan kami minta kerjanya mengkampanyekan prestasi dan kinerja Anies, terutama selama menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, serta ide dan gagasan serta rekam jejak Anies ke masyarakat Lampung," ujar Herman HN, Senin (30/10).

Menurut Herman HN, hal itu selalu ditanamkan ketika Nasdem, PKB dan PKS menggelar rapat koordinasi.

Sementara, Wakil Ketua Bidang Media dan Publikasi DPW Nasdem Lampung, Rakhmat Husein mengatakan, para kader dan relawan diminta terus mengkampanyekan pasangan Amin hingga waktu pencoblosan.

"Tidak ada jeda sehari pun untuk sosialisasi Amin, agar besar harapkan kita, kerja relawan dan kader, kerja maksimal," katanya.

Menurut Husein memang ada sedikit perbedaan kerja sosialisasi pasangan Amin antara kader partai pengusung dan relawan.

Di mana setiap bacaleg dari partai pengusung harus menjadi jurubicara pasangan Amin terutama visi dan misi, sedangkan relawan lebih spesifik sosialisasi dan kampanyekan pasangan Amin ke masyarakat.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya