Berita

Gedung Mahkamah Konstitusi (MK)/Net

Politik

Partai Garuda: Putusan MK soal Batas Usia Capres-Cawapres Bukan untuk Gibran

SENIN, 30 OKTOBER 2023 | 21:36 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Gugatan batas usia capres-cawapres yang diputus Mahkamah Konstitusi (MK) dinilai bukan semata-mata untuk pencalonan Gibran Rakabuming Raka.

"Nama Gibran itu hanya sebagai contoh kepala daerah muda, bukan gugatan itu untuk Gibran. Kalau memang mau, Gibran bisa saja mengajukan gugatan sendiri," kata Wakil Ketua Umum Partai Garuda, Teddy Gusnaidi, Senin (30/10).

Menurut Teddy, kemunculan nama Gibran dalam polemik perkara gugatan nomor 90/PUU-XXI/2023 itu hanya menjadi acuan gugatan bahwa tokoh muda bisa ikut serta dalam pesta demokrasi lima tahunan.


Teddy lantas menyinggung pernyataan Hakim MK, Saldi Isra sebagai salah satu hakim yang kontra dengan gugatan tersebut. Dalam persidangan, Saldi Isra turut menyinggung nama Gibran bukan alasan permohonan penggugat.

"Artinya apa? Beliau yang tidak setuju gugatan itu dikabulkan pun mengakui bahwa gugatan itu bukan untuk Gibran. Gibran hanya jadi acuan dalam gugatan," sambungnya.

Sama halnya dengan gugatan Partai Garuda. Ia menyebut, gugatan soal batas minimal usia capres-cawapres juga merujuk karier presiden dan perdana menteri negara lain yang banyak dari kalangan muda.

"Gugatan itu bukan diperuntukkan untuk mereka (perdana menteri muda), tapi sebagai penguatan bahwa orang-orang muda sebenarnya mampu dan hebat-hebat," jelasnya.

"Makanya, sudah jelas dan tidak perlu diperdebatkan lagi, putusan MK final dan mengikat," tutupnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya