Berita

Acara Deklarasi Purnawirawan TNI-Polri dan ASN untuk Pasangan Amin di Stadion Kedok Turen, Kabupaten Malang, Jatim, Senin (30/10)/Ist

Politik

Di Hadapan Purnawirawan TNI-Polri, Habil Marati Yakin Pasangan Amin Menang di Jatim

SENIN, 30 OKTOBER 2023 | 19:15 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Koordinator Sekretariat Bersama (Sekber) Kuning Ijo Biru (KIB), Habil Marati meyakini pasangan bakal capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar alias Amin akan menang di Jawa Timur (Jatim).

Habil Marati menyampaikan hal itu dalam acara deklarasi Forum Komunikasi Purnawirawan TNI-Polri dan ASN untuk Perubahan dan Persatuan se-Jatim yang dihadiri langsung Cak Imin di Stadion Kedok Turen, Kabupaten Malang, Jatim, Senin (30/10).

Dia mengatakan, pasangan Amin merupakan pasangan yang paling lengkap berdarah NU, karena keduanya merupakan cucu pendiri bangsa.

"Dari ketiga paslon hanya Gus Imin yang berdarah NU asli. Jatim basis kuat NU. Sehingga Jatim kantong suara Amin," kata Habil dalam keterangannya kepada Kantor Berita Politik RMOL.

Dengan dukungan warga NU kata Habil, dirinya optimis Amin akan menang di Jatim pada Pilpres 2024 nanti.

"Apalagi visi dan misi perubahan akan mengena di mata publik ketimbang ada capres yang masih jualan kartu-kartu yang duplikasi halusinasi kegagalan," terang Habil.

Selain itu, Habil meyakini, pasangan Amin akan mewujudkan Indonesia sejahtera dan keadilan untuk semua rakyat.

Dalam acara ini, juga dilakukan pengukuhan Laksamana Pertama TNI (Purn) Hendry Supriyanto sebagai Komandan Komando Amin Menang Satu Putaran (Kamnas). Acara ini diikuti ribuan peserta.

Tampak hadir di lokasi acara, yakni Marsekal Madya (Purn) Syauqi, Laksamana Pertama (Purn) Fitriadi, Irjen pol (Purn) Anas Yusuf, mantan pimpinan KPK Saut Situmorang, Ketua Harian Front Pembangunan Perubahan (FPP) Anwar Sanusi, serta aktivis KIB seperti Yasin Kara, Sirojuddin Wahab, Andi Ucok, serta Andrianto Andri.

Populer

Beredar Kabar, Anies Baswedan Besok Didaftarkan 4 Parpol ke KPU

Rabu, 28 Agustus 2024 | 18:10

Hasil Munas Digugat, Bahlil Lahadalia Bisa Batal jadi Ketum Golkar

Jumat, 23 Agustus 2024 | 20:11

Aktivis Demo di KPK, Minta Menteri Trenggono Ditangkap

Jumat, 30 Agustus 2024 | 15:17

Senior Golkar Mulai Kecewa pada Kepengurusan Bahlil

Sabtu, 24 Agustus 2024 | 19:02

Inilah Susunan Pengurus Golkar Periode 2024-2029, Tak Ada Jokowi dan Gibran

Kamis, 22 Agustus 2024 | 15:58

Anies Tak Bisa Didikte Diduga Jadi Alasan PDIP Batal Umumkan Cagub

Selasa, 27 Agustus 2024 | 08:15

Usung Ahok Lebih Untungkan PDIP Ketimbang Anies

Minggu, 25 Agustus 2024 | 08:43

UPDATE

Punya Pantun Bagus, Posisi Muzani Aman di Sekjen Gerindra

Minggu, 01 September 2024 | 03:48

Gandeng Atourin, Kemenparekraf Kenalkan Desa Wisata di Kawasan Borobudur

Minggu, 01 September 2024 | 03:33

Pesan Jokowi ke Kader Gerindra, Prabowo Milik Rakyat Usai Dilantik

Minggu, 01 September 2024 | 03:19

Prabowo: Kalau Koruptor Lari ke Antartika, Aku Kirim Pasukan Khusus

Minggu, 01 September 2024 | 03:00

Telkom Jamin Kesiapan Infrastruktur pada Event HLF MSP dan IAF 2024

Minggu, 01 September 2024 | 02:49

Prabowo Akui Berguru Politik ke Orang Solo

Minggu, 01 September 2024 | 02:34

Calon Kepala Daerah Harus Miliki Visi Ketahanan Pangan yang Jelas

Minggu, 01 September 2024 | 02:16

Prabowo Sangat Spesial di Mata Jokowi

Minggu, 01 September 2024 | 01:54

Disapa Jokowi sebagai Wapres Terpilih, Gibran Tersenyum Malu

Minggu, 01 September 2024 | 01:42

Alih Fungsi Lahan Jadi Masalah Serius Seluruh Pemerintah Daerah

Minggu, 01 September 2024 | 01:20

Selengkapnya