Berita

Ketua MUI Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerjasama Internasional, Sudarnoto Abdul Hakim/Net

Dunia

Sudarnoto Abdul Hakim: Israel Ingin Bangun Gaza Baru di Bawah Kontrol Zionis

SENIN, 30 OKTOBER 2023 | 16:16 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Ada misi Israel yang lebih besar dibanding membinasakan Hamas di Gaza. Untuk itu Israel terus melancarkan serangan udara tanpa pandang bulu ke Gaza hingga menewaskan ribuan warga sipil di sana.

Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerjasama Internasional, Sudarnoto Abdul Hakim menilai serangan Israel tidak semata dilakukan untuk membalas Hamas.

Menurut Sudarnoto, Israel memiliki misi besar di baliknya yakni mendirikan Gaza baru dengan pemerintahan yang sepenuhnya dipegang oleh Zionis.


"Israel sebetulnya akan menghancurkan Gaza sama sekali dan membangun sebuah Gaza baru di bawah kontrol sepenuhnya Zionis Israel," ujarnya dalam sebuah pernyataan tertulis yang diterima Kantor Berita Politik RMOL pada Senin (30/10).

Itu mengapa, kata Sudarnoto, serangan Israel begitu merusak dan blokade yang dilakukan sudah termasuk dalam kejahatan genosida paling akut yang dilakukan dengan dukungan Barat.

"Israel benar-benar sedang mengalami kebangkrutan moral karena tidak lagi memiliki kemampuan untuk menghentikan genosida," tegasnya.

Sementara itu, menurut Sudarnoto, perlawanan yang dilakukan Hamas memang benar baik secara hukum, moral, maupun agama.

"Islam sendiri menegaskan keharusan untuk melawan dan menghentikan segala bentuk kemungkaran dengan menggunakan tangan kekuasaan (politik, ekonomi, dan militer)," jelasnya.

Dikatakan Sudarnoto, perlawanan dan heroisme Hamas sejauh ini telah berhasil menarik dukungan global, terlihat dari ratusan negara yang mendukung resolusi PBB tentang gencatan senjata pekan lalu.

"Israel saat ini sebetulnya sudah dikepung oleh kekuatan global dan menunggu detik-detik kehancurannya," pungkasnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya