Berita

Ketua Majelis Jaringan Aktivis Pro Demokrasi (ProDEM) Iwan Sumule/Net

Politik

Iwan Sumule Yakin Prabowo-Gibran Bisa Menang 1 Putaran

SENIN, 30 OKTOBER 2023 | 07:49 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka tampak telah diterima dengan baik di masyarakat. Keduanya merepresentasikan duet pemimpin yang memiliki kematangan pengalaman dan milenial, sehingga hasil survei menempatkan pasangan tersebut berada di posisi atas.

Begitu kata Ketua Majelis Jaringan Aktivis Pro Demokrasi (ProDEM) Iwan Sumule saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL sesaat lalu, Senin pagi (30/10).

“Keduanya diterima dengan baik di masyarakat. Cerminan duet berpengalaman dan mengerti keinginan para generasi muda,” tegasnya.


Iwan Sumule mencatat bahwa berdasarkan hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) yang digelar 16 hingga 18 Oktober 2023, Prabowo-Gibran memiliki elektabilitas sebesar 35,9 persen. Angka ini mengalahkan Ganjar-Mahfud yang hanya 26,1 persen dan Anies-Imin 19,6 persen.

Survei Indikator juga memberi gambaran sama. Dalam survei yang dilakukan pada 16 hingga 20 Oktober 2023, tercermin bahwa Prabowo-Gibran memiliki elektabilitas 36,1 persen. Disusul kemudian Ganjar-Mahfud 33,7 persen dan Anies-Imin 23,7 persen.

Sedang LSI Denny JA mencatat, Prabowo-Gibran 39,3 persen, Ganjar-Mahfud 36,9 persen, dan Anies-Imin 15 persen.

Atas dasar catatan tersebut, Iwan Sumule yakin antusiasme publik dipadu dengan kerja keras tim pemenangan juga kader partai dan relawan akan mampu membuat Pilpres 2024 berjalan cepat. Dia memprediksi Prabowo-Gibran bisa menang dalam satu putaran.

“Prabowo-Gibran saya prediksi akan memenangkan pilpres. Bahkan bisa 1 putaran jika melihat antusias dan penerimaan masyarakat yang ditampilkan berbagai lembaga survei,” tegasnya.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

DPR Minta TVRI Maksimalkan Siaran Piala Dunia hingga Pelosok Negeri

Jumat, 30 Januari 2026 | 12:12

Budisatrio Dinilai Tepat Gantikan Sugiono di Kementerian Luar Negeri

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:53

KPK Kembali Periksa Lima Pejabat Pemkab Bekasi Terkait Kasus Suap Ijon Bupati Ade Kuswara

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:47

Trump: Putin Setuju Tahan Serangan ke Ukraina Selama Musim Dingin Ekstrem

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:29

Lonjakan Harga Emas Diprediksi Tembus Rp4,2 Juta Akhir Tahun

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:16

Pasar Minyak Masih Bergejolak Tanggapi Rencana AS Serang Iran

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:08

Bawang Putih Impor Bakal Masuk Pasar, Kemendag Targetkan Harga Jinak Sebelum Ramadan

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:50

Saham Nokia Anjlok, Ketua Dewan Komisaris Mengundurkan Diri

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:20

Buntut Kasus Hogi Minaya, Kapolresta Sleman Dinonaktifkan

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:01

Rapat Pleno Tetapkan Gus Yahya Kembali Pimpin NU

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:01

Selengkapnya