Berita

Calon Presiden Prabowo Subianto/RMOL

Politik

Kelakar Prabowo di Hadapan Anak Muda: Rupanya Kalian yang Kalahkan Saya

SABTU, 28 OKTOBER 2023 | 21:26 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Calon Presiden Prabowo Subianto mengklaim kekalahan dirinya dalam Pemilu 2014 dan 2019, sedikit banyak karena kalah suara di kalangan pemilih pemuda.

Hal itu diungkapkan Prabowo dalam deklarasi Relawan Penerus Negeri kepada Prabowo-Gibran di The Djakarta Theater, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (28/10).

Namun, bukannya marah dan tersinggung, Prabowo malah jadikan hal ini sebagai bahan candaan.

"Saya berterimakasih, walaupun saya dikalahkan dua kali, rupanya kalian yang kalahin saya," seloroh Prabowo disambut tawa yang menggema di ballroom.

Berangkat dari kekalahan dua kali inilah, Prabowo juga mengakui bagaimana luas biasa sikap Presiden Joko Widodo yang kala itu jadi kompetitornya dan menang.

Bahkan, Prabowo menyebutkan, ilmu Jokowi sebagai kompetitor usai menang pilpres adalah hal yang luar biasa.

"Tapi waktu itu pun dua kali dikalahkan, dua kali saya waktu itu pak jokowi datang ke saya, dia kalahkan saya tapi dia yang datengin saya," katanya.

"Di negara barat biasanya yang kalah telepon atau datang kepada yang menang. Memang ilmu orang Solo luar biasa," tandasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya