Berita

Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi selama Sesi Debat Terbuka DK PBB di New York, Amerika Serikat pada Selasa, 24 Oktober 2023/Ist

Dunia

Di Dewan Keamanan PBB, Menlu Retno: Hentikan Pendudukan Israel!

RABU, 25 OKTOBER 2023 | 08:44 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Indonesia mendesak Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa Bangsa (DK PBB) untuk mengambil langkah tegas atas agresi yang dilakukan Israel ke Gaza hingga menimbulkan banyak korban jiwa.

Hal itu disampaikan Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi dalam pernyataannya selama Sesi Debat Terbuka DK PBB di New York, Amerika Serikat pada Selasa (24/10).

"Saya ingin mengingatkan bahwa Dewan mempunyai tanggung jawab besar dalam menjaga perdamaian dan keamanan, bukan memperpanjang perang, atau mendukung pihak mana pun melanjutkan perang," kata Retno.


Retno menekankan bahwa saat ini tengah terjadi bencana kemanusiaan dan kejahatan terhadap kemanusiaan di Gaza, seperti menyerang rumah sakit, tempat ibadah, hingga memblokir akses air dan listrik. Untuk itu, DK PBB tidak boleh tinggal diam.

"Saya datang ke sini untuk bertanya kepada Dewan. Bagaimana Dewan akan bertanggung jawab? Kapan Dewan akan menghentikan perang di Gaza, menciptakan gencatan senjata, membuka akses bantuan kemanusiaan, menyerukan pembebasan segera warga sipil, menghentikan pendudukan ilegal Israel?" cecar Retno.

"Saya harus mengulanginya, hentikan pendudukan ilegal Israel," tegasnya.

Lebih lanjut, Retno menyebut setiap detik yang terbuang karena perselisihan politik dan gagalnya konsensus, semakin menciptakan ketidakstabilan di Palestina.

"Berapa banyak lagi nyawa yang harus dikorbankan sebelum Dewan mengambil tindakan?" tutupnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya