Berita

Delegasi biksu senior dari Badan Biara Pusat (CMB) mengunjungi Ladakh, India pada 16 Oktober 2023/Net

Dunia

Kunjungi Ladakh, Delegasi Biksu Bhutan Komitmen Jaga Persahabatan dengan India

SENIN, 23 OKTOBER 2023 | 17:41 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Delegasi biksu senior dari Badan Biara Pusat (CMB) Bhutan melakukan kunjungan ke Ladakh untuk menjelajahi kearifan spiritual budaya serta memperkuat hubungan persahabatan dengan India.

Mengutip ANI News pada Senin (23/10), kunjungan itu dipimpin oleh Tshogi Lopen Sangay Khandu pada 16 Oktober lalu.

Kedatangan delegasi CMB bukan sekadar formalitas namun merupakan langkah signifikan dalam memperkuat hubungan yang telah lama terjalin.

"Guru spiritual Ladakh, Asosiasi Buddha Ladakh, dan badan-badan berpengaruh lainnya berjanji untuk membuka jalur persahabatan baru dan memperkuat ikatan sejarah antara negara kita," ungkap CMB dalam laporan mereka.

Salah satu langkah yang diambil ialah pertukaran guru Buddhis, yang memungkinkan mereka untuk berbagi ajaran di seluruh institusi Buddhis.

"Inisiatif-inisiatif ini tidak hanya memperkuat ikatan spiritual kita namun juga menjadi bukti kepada dunia mengenai kekuatan keyakinan bersama," tambahnya.

Hubungan spiritual antara Bhutan dan India berawal dari ajaran guru besar Buddha, Guru Padmasambhava, yang dikenal sebagai Guru Rimpoche di Bhutan.

Pengaruh Guru Padmasambhava di tempat-tempat seperti Odisha dan Revalsar di Himachal Pradesh, telah menjadikan wilayah ini sebagai situs ziarah yang penting bagi warga Bhutan yang taat.

Ladakh merupakan tempat istimewa karena didominasi oleh sekte Buddha Drukpa Kagyu yang ada di Bhutan dan Ladakh merupakan bukti kesamaan silsilah spiritual mereka.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya