Berita

Kapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto, di lokasi unjuk rasa mahasiswa/RMOL

Politik

Mahasiswa yang Sempat Ditahan Dibebaskan, Unjuk Rasa di Silang Monas Usai

JUMAT, 20 OKTOBER 2023 | 22:12 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Sempat diwarnai aksi bakar ban dan pengamanan sejumlah mahasiswa, aksi unjuk rasa mahasiswa di kawasan Silang Monas akhirnya berakhir, sekitar pukul 20.00 WIB.

Massa berangsur meninggalkan Jalan Medan Merdeka Barat bersama rombongan mahasiswa lainnya, menyisakan sisa pembakaran ban bekas dan sampah di tengah jalan.

Kapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto, yang meninjau lokasi unjuk rasa pun menyayangkan aksi bakar ban yang dilakukan mahasiswa.

"Kami imbau, untuk yang akan datang kalau demo silahkan saja, tapi patuhi aturan, jangan ada yang bakar-bakar lagi, ya. Sudah polusi gini, ditambah polusi lagi, kan adik-adik mahasiswa ini lebih pintar, lebih peka," kata Karyoto.

Dia juga mengingatkan agar mahasiswa taat aturan. Sebab, bila dilanggar dampaknya meluas dan dirasakan masyarakat lainnya, seperti pembukaan jalan yang jadi tertunda lama.

"Terima kasih buat adik-adik mahasiswa, saya imbau besok lagi kalau demo patuhi aturan ya," kata Karyoto.

Kapolda yang didampingi Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Susatyo, memastikan seluruh mahasiswa yang sempat ditahan sudah dibebaskan.

Dengan berakhirnya unjuk rasa, petugas PPSU dan Bina Marga pun membersihkan area, dan Jalan Medan Merdeka Barat kembali dibuka.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya