Berita

Ketua Umum Rampai Nusantara, Mardiansyah/Ist

Politik

Rampai Nusantara: Anak Muda Saatnya Tampil sebagai Pemimpin Bangsa

JUMAT, 20 OKTOBER 2023 | 00:30 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Ketua Umum Rampai Nusantara, Mardiansyah mendukung, putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait kepala daerah bisa mencalonkan diri sebagai Capres-Cawapres meski belum berusia 40 tahun. Ketentuan itu berlaku untuk seseorang yang pernah atau sedang menjabat kepala daerah.

Rampai Nusantara menilai keputusan ini sangat strategis, mendukung partisipasi politik anak muda untuk demokrasi yang lebih baik lagi.

"Kami mengapresiasi keputusan yang ditetapkan oleh Mahkamah Konstitusi. Anak muda sebagai bagian penting dan penentu bangsa tidak hanya sekedar wacana karena dengan Putusan ini maka dipastikan peluang bagi generasi muda untuk bersaing sebagai Capres atau Cawapres telah terbuka seluas-luasnya, asalkan mereka memiliki rekam jejak kepemimpinan sebagai kepala daerah,” kata Mardiansyah, dalam keterangannya, Kamis (19/10).


“Keputusan ini menggambarkan rasa keadilan serta inklusivitas untuk mendorong partisipasi kaum muda dalam politik nasional tidak hanya untuk saat ini tapi untuk seterusnya di masa yang akan datang," tambahnya.

Menurut Mardiansyah, apa yang sudah ditetapkan oleh Mahkamah Konstitusi merupakan langkah positif dalam mengembangkan demokrasi ke arah yang lebih baik lagi karena Keputusan itu dapat mendorong keterlibatan kaum muda Indonesia secara aktif dalam kontestasi pemilihan Presiden dan Wakil Presiden.

"Saat ini mayoritas suara pemilih itu dimiliki kaum muda bahkan lebih dari 60 persen karena itu dengan putusan ini semakin menegaskan perlunya mendorong keterlibatan generasi muda dalam kontestasi kepemimpinan nasional, dan memastikan kaum muda sebagai faktor utama dalam proses demokratisasi. Semoga dengan ini dapat menumbuhkan rasa optimisme kaum muda untuk terlibat secara aktif dalam politik nasional penuh dengan semangat juang anak muda," jelasnya.

Dalam kontestasi Pilpres 2024, Rampai Nusantara juga sangat menyambut baik dan apresiasi tinggi atas niat baik dan keberanian kaum muda yang memiliki keinginan untuk berkompetisi dalam kebaikan serta kemajuan bangsa.

"Jangan takut dan ragu, karena ini saatnya kaum muda berani tampil sebagai pemimpin bangsa dan kita semua harus mendukung dan mendorong agar anak-anak muda ini dengan penuh percaya diri untuk dapat berpartisipasi aktif, jangan belum apa-apa sudah dipatahkan atau dilemahkan dan harus kita hargai hak konstitusional untuk dapat memilih dan dipilih yang dimiliki oleh setiap warga tanpa terkecuali termasuk Gibran Walikota Solo," pungkas Mardiansyah.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Dosen Unikama Kecewa, Lima Bulan Kampus Dikuasai Kelompok Tak Dikenal

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:25

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

Tujuh Kader Baru Resmi Masuk PSI, Mayoritas Eks Nasdem

Sabtu, 31 Januari 2026 | 18:11

Penanganan Hukum Tragedi Pesta Pernikahan di Garut Harus Segera Dituntaskan

Sabtu, 31 Januari 2026 | 17:34

Kata Gus Yahya, Dukungan Board of Peace Sesuai Nilai dan Prinsip NU

Sabtu, 31 Januari 2026 | 17:02

Pertamina Bawa Pulang 1 Juta Barel Minyak Mentah dari Aljazair

Sabtu, 31 Januari 2026 | 16:29

Penegakan Hukum Tak Boleh Mengarah Kriminalisasi

Sabtu, 31 Januari 2026 | 16:11

Kementerian Imipas Diminta Investigasi Rutan Labuan Deli

Sabtu, 31 Januari 2026 | 16:07

Ekonomi Indonesia 2026: Janji vs Fakta Daya Beli

Sabtu, 31 Januari 2026 | 15:21

Gus Yahya: 100 Tahun NU Tak Pernah Berubah Semangat dan Idealismenya!

Sabtu, 31 Januari 2026 | 15:07

Australia Pantau Serius Perkembangan Penyebaran Virus Nipah

Sabtu, 31 Januari 2026 | 14:57

Mundur Massal Pimpinan OJK dan BEI, Ekonom Curiga Tekanan Berat di Pasar Modal

Sabtu, 31 Januari 2026 | 14:52

Selengkapnya