Berita

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto saat berbicara dalam forum Trade Expo Indonesia (TEI) ke-38 tahun 2023 di Tangerang Selatan/Ist

Politik

Menko Airlangga: Sudah Sepantasnya Indonesia Jadi Pusat Produk Halal Dunia

RABU, 18 OKTOBER 2023 | 18:54 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Apresiasi tinggi disampaikan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto atas gelaran Trade Expo Indonesia (TEI) ke-38 tahun 2023.

Tahun ini, TEI kembali menghadirkan Jakarta Muslim Fashion Week sebagai upaya mewujudkan Indonesia sebagai pusat industri halal dunia, sekaligus kiblat industri fashion muslim dunia.

Airlangga menegaskan, industri lain juga harus meningkat, seperti produk makanan dan minuman, kosmetik, hingga farmasi. Apalagi, Indonesia merupakan negara dengan populasi muslim terbesar dunia.


"Sudah sewajarnya Indonesia menjadi pusat produk halal dunia," kata Airlangga Hartarto di ICE BSD, Tangerang Selatan, Rabu (18/10).

Di sisi lain, pemerintah terus berupaya menjaga resiliensi perekonomian nasional melalui berbagai kebijakan.

Mulai dari pembentukan satuan tugas peningkatan ekspor berdasarkan Keputusan Presiden 24/2023. Hingga manufacturing value added atau nilai tambah supply chain dalam bentuk keberlanjutan hilirisasi.

Pemerintah juga akan terus memanfaatkan secara optimal berbagai forum kerja sama ekonomi internasional untuk memperluas pasar ekspor produk-produk nasional.

"Indonesia telah memanfaatkan kepemimpinan Presidensi G20 dan Keketuaan ASEAN untuk mendapatkan kepercayaan internasional. Indonesia juga semakin diakui dan dihormati di dalam lingkup internasional," sambung Airlangga.

Dengan posisi yang semakin diperhitungkan, Indonesia harus berani mengambil pilihan kebijakan, contohnya hilirisasi SDA. Penutupan keran ekspor bijih nikel sejak tahun 2020 terbukti telah menghasilkan nilai tambah ekspor nikel sebesar 33 miliar dolar AS atau sekitar Rp514 triliun pada tahun 2022.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya