Berita

Erick Thohir dan Heru Budi Hartono selfie dengan latar belakang Piala U-17/Ist

Nusantara

Pemprov DKI Pastikan Infrastruktur Piala Dunia U-17 Siap

MINGGU, 15 OKTOBER 2023 | 19:12 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mendukung penuh penyelenggaraan Piala Dunia Sepak Bola U-17 yang akan berlangsung pada 10 November hingga 2 Desember 2023, di Indonesia.

Sebagai sosialisasi kepada masyarakat, digelar pameran trofi Piala Dunia U-17 di Bundaran Hotel Indonesia, Menteng, Jakarta Pusat, bertepatan Car Free Day (CFD), Minggu (15/10).

Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, memastikan segala infrastruktur pendukung di Jakarta telah siap. Termasuk tempat latihan di Lapangan Banteng dan Soemantri Brodjonegoro.


"Saya berharap perhelatan Piala Dunia U-17 2023 ini dapat berjalan lancar, dan tim Indonesia dapat berprestasi," harapnya, di arena Car Free Day.

Sementara itu, Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir, menambahkan, kondisi rumput lapangan latihan dan pertandingan telah maksimal.

"Rumput JIS sudah tertanam, saat ini tinggal perawatan," katanya.

Trofi Piala Dunia U-17 bakal singgah di empat kota yang jadi tuan rumah. Yakni Bundaran HI Jakarta (15 Oktober 2023), Gedung Sate Bandung (22 Oktober 2023), Balai Pemuda Surabaya (29 Oktober 2023), dan Pura Mangkunegaran Surakarta (5 November 2023).

Agenda Trophy Experience dihelat berbarengan momen car free day pada hari Minggu di tiap kota. Trofi dipajang di area publik yang mudah dijangkau. Masyarakat luas berbagai kalangan bisa melihat lebih dekat, bahkan berfoto.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya