Berita

Menko Polhukam Mahfud MD/Ist

Politik

Survei Patra Data: Mahfud MD Kalahkan Gibran sebagai Cawapres Potensial

KAMIS, 12 OKTOBER 2023 | 10:34 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Pendaftaran capres-cawapres sudah semakin dekat. Namun hingga kini baru bakal Capres Anies Baswedan yang mengumumkan Muhaimin Iskandar sebagai pasangannya.

Sementara bakal capres Koalisi Indonesia Maju Prabowo Subianto dan bakal capres PDI Perjuangan Ganjar Pranowo belum mendeklarasikan wakilnya.

Menyikapi hal ini, Patra Data Research Consulting melakukan survei terhadap 11 figur potensial yang digadang maju sebagai calon wakil presiden 2024.

"Hasilnya, Mahfud MD tempati posisi teratas dengan 22,1 persen, disusul Ridwan Kamil 15,1 persen, Erick Thohir 13,4 persen, Gibran Rakabuming Raka dengan 8,4 persen dan seterusnya," kata Manajer Riset Patra Data Rezki Adminanda, lewat keterangan resminya, Kamis (12/10).

Selanjutnya ada Sandiaga Uno meraih 7,8 persen, Muhaimin Iskandar 4,5 persen, Agus Harimurti Yudhoyono dengan 4,0 persen, Khofifah Indar Parawansa 3,4 persen, Yenni Wahid 1,4 persen, Airlangga Hartarto 1,0 persen dan KH Nasaruddin Umar 0,4 persen. Sementara yang tidak menjawab atau tidak tahu sebesar 18,6 persen.

Patra Data juga melakukan simulasi pasangan. Salah satu modelnya memasangkan Ganjar-Mahfud, Prabowo-Gibran, dan Anies-Muhaimin yang memang telah melakukan deklarasi lebih awal dari calon lainnya.

"Terlihat pasangan Prabowo-Gibran berhasil unggul dengan 33,9 persen dari pasangan Ganjar-Mahfud dengan 30,1 persen, dan Anies-Muhaimin dengan 17,6 persen. Sementara itu terdapat 18,5 persen responden menjawab tidak tahu/tidak jawab," bebernya.

Survei dilakukan sejak 1-7 Oktober melalui sambungan telepon kepada 1.220 responden. Memiliki toleransi kesalahan (margin of error ?" MoE) sebesar (2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.



Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Competency Development Program Hadir untuk Tingkatkan Kapabilitas Perwira Pertamina

Sabtu, 18 Mei 2024 | 17:34

BNN akan Gandeng DEA AS soal Teknologi Penanggulangan Narkoba

Sabtu, 18 Mei 2024 | 17:13

Komisi X: Mendikbud Tak Punya Grand Desain Pendidikan

Sabtu, 18 Mei 2024 | 17:01

Menko Airlangga Geram IEU CEPA Digantung Uni Eropa hingga 7 Tahun

Sabtu, 18 Mei 2024 | 16:31

Gaduh UKT, Komisi X: Cabut Atau Revisi Permendikbud 2/2024!

Sabtu, 18 Mei 2024 | 16:12

Nuansa Politis Menguat di MK jika PPP Diloloskan Tanpa PSU

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:36

Iran Kutuk Serangan Brutal di Bamiyan Afghanistan yang Tewaskan Turis Asing

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:31

Mendag Zulhas Ajak Jepang Perkuat Industri Mobil Listrik di Indonesia

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:27

Kelompok Bersenjata Afghanistan Tembak Turis di Tempat Wisata, 3 Warga Negara Spanyol Tewas

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:03

Sambut Delegasi World Water Forum, Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali Siapkan Jalur Khusus

Sabtu, 18 Mei 2024 | 14:45

Selengkapnya