Berita

Wakil Ketua DPW Jabar Nasdem Bidang UMKM, Estiana Fithriana Dewi

Politik

Pragmatisme Merebak, Nasdem Jabar Tetap Konsisten Berdayakan Umat

RABU, 11 OKTOBER 2023 | 19:31 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Politik pragmatis menyelimuti masyarakat jelang Pemilu 2024. Kendati demikian, DPW Jabar Nasdem tetap membawa nuansa positif ke masyarakat melalui program-programnya.

Wakil Ketua DPW Jabar Nasdem Bidang UMKM, Estiana Fithriana Dewi mengungkapkan bahwa pihaknya terus melawan pragmatisme yang terjadi di masyarakat.

“Insya Allah, kita tetap optimis dan konsisten dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat melalui kedekatan emosional dan ilmu yang bisa saya berikan untuk menyikapi pragmatisme,” kata Esti kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (11/10).
 
Pasalnya, saat ini Masyarakat Tengah dilanda krisis kepercayaan terhadap calon anggota legislatif (caleg) dan pemimpinnya.
 
“Saya berharap dapat memulihkan kembali kepercayaan masyarakat terhadap pemimpin-pemimpin bangsa ini, dengan tetap berpolitik santun dan mengedepankan aqidah dan akhlak yang baik,” ungkap dia.
 
Esti yang sempat berkiprah di Himpunan Nelayan seluruh Indonesia (HNSI) dan Ikatan Saudagar Muslim Indonesia (ISMI) itu melihat potensi ekonomi umat melalui pemberdayaan masyarakat agar meningkat pertumbuhan ekonominya.
 
“Masalah lapangan pekerjaan terus kita kerjuangkan. Itu untuk mengurangi angka kemiskinan. Upah yang layak sesuai UMR juga kita perjuangkan terus. Itu semua sejalan dengan pemberdayaan umat agar hidup sejahtera dan berdikari,” jelasnya.
 
Mengusung tagline gerakan perubahan, Esti berkomitmen menjadi wakil rakyat harus dimulai dari yang baik.
 
“Menjadi pemimpin yang baik harus diawali dengan cara yang baik. Bila ingin perubahan, mari kita ciptakan itu,” imbuhnya.

Caleg DPR RI Dapil Jabar I yang meliputi Kota Bandung dan Cimahi ini melihat banyak permasalahan yang dihadapi di Masyarakat, khususnya masalah kesejahteraan.

“Tentunya masyarakat berharap wakil rakyat yang amanah dalam menjalankan tugasnya dan dapat menyelesaikan persoalan perekonomian dan kesejahteraan,” pungkasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Sukses Amankan Pilkada, DPR Kasih Nilai Sembilan Buat Kapolri

Jumat, 29 November 2024 | 17:50

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Libatkan Ribuan Mahasiswa

Jumat, 29 November 2024 | 17:36

DPR Bakal Panggil Kapolres Semarang Imbas Kasus Penembakan

Jumat, 29 November 2024 | 17:18

Pemerintah Janji Setop Impor Garam Konsumsi Tahun Depan

Jumat, 29 November 2024 | 17:06

Korsel Marah, Pesawat Tiongkok dan Rusia Melipir ke Zona Terlarang

Jumat, 29 November 2024 | 17:01

Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Dedi Prasetyo Naik Bintang Tiga

Jumat, 29 November 2024 | 16:59

Dubes Najib Cicipi Menu Restoran Baru Garuda Indonesia Food di Madrid

Jumat, 29 November 2024 | 16:44

KPU Laksanakan Pencoblosan Susulan di 231 TPS

Jumat, 29 November 2024 | 16:28

Kemenkop Bertekad Perbaiki Ekosistem Koperasi Kredit

Jumat, 29 November 2024 | 16:16

KPK Usut Bau Amis Lelang Pengolahan Karet Kementan

Jumat, 29 November 2024 | 16:05

Selengkapnya