Berita

Sekretaris Jenderal Bamus Betawi, Tahyudin Aditya/RMOL

Nusantara

Namanya Dicatut Mubes Bamus Betawi Akal-akalan, Senator Jakarta Protes

RABU, 11 OKTOBER 2023 | 02:02 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Gelaran Musyawarah Besar Badan Musyawarah (Bamus) Betawi VIII di Al Jazeera Polonia Hall, Jalan Cipinang Cempedak I, Jatinegara, Jakarta Timur pada Minggu (8/10), berbuntut panjang.

Mubes Bamus Betawi yang memilih Mohammad Rifky alias Eki Pitung sebagai ketua umum dianggap akal-akalan.

Sekretaris Jenderal Bamus Betawi, Tahyudin Aditya mengatakan, kepengurusan sah dan diakui Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) RI, Ketua Umum adalah Riano P. Ahmad berdasarkan hasil Mubes Bamus Betawi pada 30 Agustus 2023 di Padepokan Pencak Silat TMII, Jakarta Timur.

"Kami sangat menyesalkan Eki Pitung yang tidak mau secara jantan bersaing dengan Bang Riano dalam Mubes di Padepokan Pencak Silat," kata Tahyudin di Kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Selasa malam (10/10).

"Ini kok malah gelar mubes akal-akalan yang tidak mengacu AD/ART," imbuhnya menyesalkan.

Tahyudin menjelaskan, tindakan Eki Pitung dengan mencatut sejumlah nama tokoh Betawi dalam Majelis Adat Bamus, merupakan tindakan yang sudah melampaui batas.

"Kita sudah konfirmasi ke tokoh-tokoh itu, mulai dari Prof. Dailami Firdaus, Prof. Sylviana Murni, Prof. Baharullah Akbar, dan lainnya. Hasilnya, para tokoh Betawi itu menyatakan tidak ada konfirmasi dan mereka tidak bersedia namanya dibawa-bawa dalam bamus akal-akalan Eki Pitung," kata Tahyudin.

Atas tindakan Eki Pitung yang mengatasnamakan Bamus Betawi, kata Tahyudin, maka kepengurusan resmi Bamus Betawi yang diakui Kemenkumham RI akan membuat laporan resmi ke Polda Metro Jaya.

"Insya Allah kami akan laporkan besok. Bagi tokoh-tokoh Betawi yang merasa namanya juga dicatut juga kami persilahkan untuk mengajukan keberatan dan membuat laporan," kata Tahyudin.

Salah seorang tokoh Betawi yang namanya dicatut sebagai pengurus Majelis Adat Bamus Betawi Eki Pitung adalah Profesor Dailami Firdaus. Anggota DPD RI itu menegaskan, tidak dikonfirmasi perihal hal tersebut.

"Saya nggak pernah dihubungi. Kalau pun diminta saya tidak akan mau. Si Eki asal aja nyatut nama orang," kata Dailami.

Adapun Riano P. Ahmad merupakan ketua umum sah Bamus Betawi berdasarkan Surat Keputusan Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) RI Nomor: AHU-0001281.AH.01.08.Tahun 2023 tertanggal 15 September 2023 tentang Persetujuan Perubahan Perkumpulan Badan Musyawarah Betawi.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya