Berita

Raja Maroko Mohammed VI/Net

Dunia

Raja Maroko Minta Liga Arab Gelar Pertemuan Darurat Bahas Pertempuran Israel-Hamas

SENIN, 09 OKTOBER 2023 | 13:21 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Kerajaan Maroko mengajak seluruh perwakilan dari Liga Arab untuk segera menggelar pertemuan darurat, guna membahas eskalasi konflik terbaru antara Palestina dengan Israel.

Dalam sebuah pernyataan yang dirilis Kementerian Luar Negeri Maroko pada Senin (9/10), seruan untuk pertemuan darurat itu merupakan instruksi langsung dari Raja Mohammed VI.

"Atas instruksi dari Raja Mohammed VI, Liga Arab saat ini telah diserukan untuk segera mengadakan pertemuan darurat Dewan di tingkat Arab," bunyi pernyataan Kemlu Maroko yang diterima Kantor Berita Politik RMOL.

Pertemuan darurat akan difokuskan pada upaya mencari solusi untuk mengakhiri situasi yang semakin memburuk di Jalur Gaza, di mana aksi militer yang menargetkan warga sipil telah pecah di wilayah tersebut.

Konsultasi intensif saat ini sedang berlangsung, dengan rencana pertemuan darurat akan digelar pada pekan ini di markas besar Liga Arab di Kairo, Mesir.

Serangan mendadak oleh kelompok militan Palestina, Hamas, di kota-kota Israel pada Sabtu (7/10) telah mengejutkan komunitas internasional.

Pasalnya, serangan itu merupakan serangan paling mematikan sejak perang Yom Kippur pada 50 tahun lalu, yang diprediksi memicu potensi konflik baru dalam konflik berkepanjangan di Timur Tengah.

Akibat serangan ini, lebih dari 700 warga Israel tercatat telah meninggal dunia. Sebagai balasan, Israel telah meluncurkan serangannya dan menewaskan lebih dari 400 warga Palestina, termasuk puluhan anak-anak.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya