Berita

Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini/Net

Politik

PKS Kutuk Keras Deklarasi Perang Israel

SENIN, 09 OKTOBER 2023 | 08:41 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengutuk keras deklarasi perang Israel terhadap Palestina. Sebab, deklarasi perang tersebut akan menambah panjang kebrutalan zionis Israel kepada rakyat Palestina yang telah berlangsung lebih setengah abad. 

Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini menyatakan bahwa rakyat dan negara Indonesia berdiri tegak mendukung perjuangan bangsa Palestina untuk mewujudkan kemerdekaan dari penjajah Israel.

"Amanat Konstitusi UUD 1945 menyatakan dengan tegas bahwa penjajahan di atas dunia harus dihapuskan. Indonesia punya utang sejarah sejak Konferensi Asia Afrika 1955 untuk membebaskan bangsa Palestina dari penjajahan Israel," tegasnya kepada wartawan, Senin (9/10).

Jazuli menyebut, perlawanan yang dilakukan oleh para pejuang Palestina adalah upaya melawan dan membela diri atas agresi Israel yang brutal dan keji dan telah berlangsung puluhan tahun, dengan korban jiwa rakyat Palestina yang sudah tidak terhitung.

Israel terus mencaplok setiap jengkal tanah Palestina, menodai kesucian Masjidil Aqsa, membunuh anak-anak, ibu-ibu, dan orang-orang tua Palestina, serta menahan ribuan pemuda Palestina.

"Atas realitas keji tersebut, Fraksi PKS dan bangsa Indonesia mendukung penuh setiap perjuangan dan perlawanan untuk membebaskan tanah Palestina, memerdekakan bangsa Palestina, membebaskan Alquds Assharif dan Masjidil Aqsa yang mulia, serta membebaskan jiwa bangsa Palestina dari pembunuhan massal atau holocaust," kata Jazuli.

Oleh karena itu, Wakil Presiden Forum Parlemen Muslim Dunia (IIFP) ini mengutuk deklarasi perang Israel atas Palestina yang akan memperpanjang kebrutalan Israel dan menghancurkan serta memakan korban lebih besar lagi rakyat Palestina.

"Indonesia tegas membela keselamatan rakyat Palestina yang selama ini sudah hidup dalam tekanan Israel berpuluh tahun. Jika harus menerima agresi militer besar-besar Israel ini akan menjadi tragedi kemanusiaan yang memilukan dunia," tegas Jazuli.

Populer

Menkeu: Inggris Bangkrut, Kondisi Keuangan Hancur

Minggu, 28 Juli 2024 | 17:54

Inilah 3 Kandidat Kepala Badan Penerimaan Negara

Jumat, 02 Agustus 2024 | 16:13

Identitas Tersangka Korupsi Rp3,451 Triliun: Enam Petinggi LPEI, Satu Swasta

Kamis, 01 Agustus 2024 | 10:11

GMPH Desak KPK Usut Dugaan Penyalahgunaan Kekuasaan Cak Imin

Senin, 29 Juli 2024 | 12:54

60 Pegawai Main Judol, Pimpinan KPK: Cuma Iseng

Jumat, 02 Agustus 2024 | 08:23

Edi Slamet Irianto, Kandidat Kepala BPN Berjuluk Hand of Midas

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 11:32

Putra Putri TNI-Polri Minta Polisi Tangkap Alvin Lim

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 02:24

UPDATE

Duet RK-Syaikhu Kompetitif Lawan Anies di Jakarta

Rabu, 07 Agustus 2024 | 23:40

Ramai Fenomena Bang Emok, Ibu Pintar Pilih PNM Mekaar

Rabu, 07 Agustus 2024 | 23:10

Golkar Bakal Pertimbangkan Bacawagub dari PKS jika Gabung Koalisi di Pilgub Jakarta

Rabu, 07 Agustus 2024 | 22:46

Istri RK Masuk List Bakal Pendamping Dedi Mulyadi di Pilgub Jabar

Rabu, 07 Agustus 2024 | 22:43

Kaesang Siap Bertarung Lawan RK di Pilgub Jakarta, Golkar: Kami Tak Bisa Intervensi

Rabu, 07 Agustus 2024 | 22:34

Tiket Nyagub Jabar Invalid, RK Tinggal Punya Tiket Maju Pilgub Jakarta

Rabu, 07 Agustus 2024 | 22:28

Terus Berbenah dan Semakin Baik, ProDem Tolak Polri di Bawah Kemendagri

Rabu, 07 Agustus 2024 | 22:11

Terfokus Kerjakan ‘Surat Tugas’ Partai Membuat Calon Kepala Daerah Miskin Narasi Politik

Rabu, 07 Agustus 2024 | 22:05

Anggota DPRD Tapsel Adukan Bupati Dolly Putra Pasaribu ke Bawaslu

Rabu, 07 Agustus 2024 | 21:46

Orangtua Siswa Korban Perundungan di Palembang Lapor Polisi

Rabu, 07 Agustus 2024 | 21:41

Selengkapnya