Berita

Bacapres Anies Baswedan menyambangi kediaman Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla atau JK di Jalan Brawijaya Raya, Jakarta Selatan, Sabtu (7/10)/Net

Politik

Sambangi Rumah JK, Anies: Sarapan Coto Makassar dan Diskusi Kebangsaan

SABTU, 07 OKTOBER 2023 | 10:27 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Bakal capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan menyambangi kediaman Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla atau JK di Jalan Brawijaya Raya, Jakarta Selatan, Sabtu (7/10).

Kedatangan Anies ke rumah JK ditemani jurubicaranya, Sudirman Said. Dia mengenakan jaket cokelat dan celana hitam sementara Sutiman mengenakan batik corak putih.

Kepada wartawan, Anies mengaku silaturahmi ke ledekan mantan Ketua Umum Partai Golkar itu untuk sarapan bersama dan berdiskusi soal kebangsaan.

“Tadi kita sarapan sama-sama, kita diskusi, bicara masalah kebangsaan,” ungkap Anies saat jumpa pers seusai pertemuan.

Anies mengatakan, menu sarapan bersama tersebut adalah makanan khas tanah kelahiran JK, yaitu coto Makassar.

“Sarapan pagi ya enak sekali coto Makassar,” ucapnya.

Anies menambahkan, dirinya juga turut membahas persoalan ekonomi hingga menyerap ilmu JK yang sudah beberapa kali ikut dalam Pemilu.

“Kita ngomong soal ekonomi, persoalan ketimpangan menjaga kemandirian, diskusi panjang, lalu pengalaman-pengalaman Pak JK ikut pemilu pilpres 3 kali. Diskusi banyak hal,” demikian Anies.

Pertemuan Anies dan JK tersebut berlangsung selama 2,5 jam lebih. Anies tiba sekitar pukul 07.00 WIB dan usai sekitar pukul 09.30 WIB.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya