Berita

Menparekraf Sandiaga Uno/Net

Politik

Sandiaga Dapat PR dari Jokowi Sukseskan PSN

JUMAT, 06 OKTOBER 2023 | 15:22 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengaku mendapat tugas dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk mensukseskan Proyek Strategis Nasional (PSN).

"Hal ini tentu bertujuan untuk membuka lapangan pekerjaan yang lebih luas, pemerataan pembangunan, serta mendorong kebangkitan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif," kata Sandi seperti dikutip redaksi melalui akun media sosial X pribadinya, Jumat (6/10).

Sandiaga menggarisbawahi, Presiden Jokowi menekankan penyelesaian pembangunan harus segera dilakukan tanpa menyisakan kendala hukum apapun.


"PSN ini akan menjadi PR bagi seluruh stakeholder yang bertanggung jawab demi tata kelola yang lebih baik lagi," sambung mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu.

Pada 2024 akan ada 25 PSN dengan nilai Rp151,58 triliun yang ditargetkan selesai sampai 20 Oktober 2024. Lalu, antara 20 Oktober sampai Desember 2024 ada 12 proyek strategis nasional lain dengan nilai mencapai Rp23,45 triliun.

Adapun PSN yang penyelesaiannya di atas 2024, ada 42 proyek senilai Rp1.427,36 triliun. Pemerintah berkomitmen menyelesaikan proyek-proyek yang saat ini sudah berjalan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya