Berita

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo resmi mengajukan pengunduran diri kepada Presiden Joko Widodo/RMOL

Politik

Datangi Istana Negara, Mentan SYL Resmi Ajukan Surat Pengunduran Diri

KAMIS, 05 OKTOBER 2023 | 18:36 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Syahrul Yasin Limpo (SYL) resmi mengajukan surat pengunduran diri dari jabatan Menteri Pertanian di Kabinet Indonesia Maju. Surat tersebut diajukan SYL melalui Mensesneg Pratikno di Istana Negara, pada Kamis sore (5/10).

“Saya sore ini datang meminta waktu Bapak Presiden dan diberi kesempatan melalui Mensesneg Pak Pratikno untuk menyampaikan usul dan pengunduran diri saya sebagai menteri,” kata SYL kepada wartawan, Kamis (5/10).

SYL pun mengungkapkan alasan pengunduran dirinya, yaitu terkait dengan kasus hukum di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang menyeret namanya.


“Alasan saya adalah ada proses hukum yang saya hadapi dan saya harus siap hadapi secara serius,” tegasnya.

Sementara itu, Mensesneg Pratikno menjelaskan, pihaknya telah menerima surat pengunduran diri dari Mentan SYL.

“Pak Syahrul menyampaikan surat kepada bapak Presiden yang isinya adalah pengunduran diri sebagai Menteri Pertanian,” ungkapnya.

Berkenaan dengan itu, Pratikno memastikan pihaknya akan langsung melaporkan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk ditindaklanjuti.

“Jadi surat itu sudah kami terima baru saja, dan oleh karena itu segera akan saya laporkan kepada Bapak Presiden,” tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya