Berita

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL)/RMOL

Politik

Nasdem Belum Bisa Pastikan SYL Tetap jadi Mentan Atau Mundur

KAMIS, 05 OKTOBER 2023 | 13:22 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Partai Nasdem belum mengetahui kepastian kabar, apakah Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) bakal mundur dari jabatannya atau tetap bertahan di Kabinet Indonesia Maju (KIM).

"Itu kan sikap pribadi, saya belum tahu, tentang rencana mundur atau tidak," kata Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali kepada wartawan, Kamis (5/10).

Kabar SYL bakal mundur dari kursi menteri, mencuat setelah muncul kabar dia ditetapkan tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Hanya saja, bagi Ahmad Ali, SYL belum resmi ditetapkan tersangka, melainkan sebatas terperiksa perihal kasus dugaan korupsi di Kementan yang menjeratnya.

"Tetapi kalau saya sampai hari ini masih menganggap Kementan itu sebagai orang terperiksa, karena belum ada pengumuman secara official dari KPK tentang status dia," katanya.

Atas dasar itu, Ahmad Ali menegaskan bahwa pihaknya masih menunggu keputusan resmi lembaga antirasuah perihal status hukum Mentan SYL.

"Jadi, menurut saya, kita tunggu saja pengumuman dari KPK nanti. Kalau tentang pengunduran diri dan lain-lain itu nanti," tegasnya.

Sebab, sambungnya, Presiden Joko Widodo memiliki hak prerogratif untuk melakukan perombakan atau reshuffle di kabinetnya.

"Presiden tanpa ada pengunduran diri kalau (prosesnya) sudah selesai pasti dia akan diganti," pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya