Berita

Sesi diskusi panel yang dilaksanakan oleh Greenhope di Jakarta, Selasa (3/10)/Ist

Politik

Diaz Hendropriyono: Pilih Capres Peduli Lingkungan

SELASA, 03 OKTOBER 2023 | 23:13 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Staf Khusus Presiden Diaz Hendropriyono mendorong masyarakat memilih  pemimpin yang mengutamakan lingkungan dalam visinya.

“Seharusnya isu lingkungan jadi isu yang paling seksi dalam debat capres. Penting bagi pemerintahan selanjutnya karena isu lingkungan sangat berhubungan dengan masa depan Indonesia dan masa depan dunia," kata Diaz dalam sesi diskusi panel yang dilaksanakan oleh Greenhope di Jakarta, Selasa (3/10).

Menanggapi Usulan Diaz, CEO Greenhope Tommy Tjiptadjaja menyatakan bahwa isu sampah membutuhkan komitmen dan solusi dalam jangka panjang.

Pemerintah melalui Peraturan Presiden Nomor 83 Tahun 2018 tentang Penanganan Sampah Laut menargetkan adanya pengurangan kebocoran sampah di laut sebanyak 70 persen dari tahun 2018 hingga 2025.

Melalui acara Deklarasi Dukungan Penguatan Industri Hijau, Greenhope sebagai salah satu industri yang bergerak dalam inovasi kantong ramah lingkungan mengapresiasi keseriusan pemerintah dalam menanggapi masalah sampah plastik.

“Pemerintah sangat serius menanggapi isu plastik. Perpres No. 83 Tahun 2018 menjadi bentuk keseriusan pemerintah. Sudah ada progress 35,36 persen dan kami sebagai industri berbangga dengan para pengambil kebijakan,” ujar Tommy.

Diskusi turut dihadiri oleh Kepala Pusat Industri Hijau Kementerian Perindustrian Herman Supriadi, Presiden Direktur PT Suparma Tbk Edward Sopanan, dan Komisaris Greenhope Todung Mulya Lubis yang turut menjadi panelis diskusi.


Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

PDIP: Terima Kasih Warga Jakarta dan Pak Anies Baswedan

Jumat, 29 November 2024 | 10:39

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

UPDATE

Gegara Israel, World Central Kitchen Hentikan Operasi Kemanusiaan di Gaza

Minggu, 01 Desember 2024 | 10:08

Indonesia Harus Tiru Australia Larang Anak Akses Medsos

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:58

Gaungkan Semangat Perjuangan, KNRP Gelar Walk for Palestine

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:36

MK Kukuhkan Hak Pelaut Migran dalam UU PPMI

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:18

Jet Tempur Rusia Dikerahkan Gempur Pemberontak Suriah

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:12

Strategi Gerindra Berbuah Manis di Pilkada 2024

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:53

Kubu RK-Suswono Terlalu Remehkan Lawan

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:40

Pasukan Pemberontak Makin Maju, Tentara Suriah Pilih Mundur dari Aleppo

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:30

Dirugikan KPUD, Tim Rido Instruksikan Kader dan Relawan Lapor Bawaslu

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:06

Presiden Prabowo Diminta Bersihkan Oknum Jaksa Nakal

Minggu, 01 Desember 2024 | 07:42

Selengkapnya