Berita

Bakal calon presiden Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan, menemui budayawan Nasirun Purwokartun/Ist

Politik

Anies: Negara Harus Hadir Menopang Kegiatan Budaya

SELASA, 03 OKTOBER 2023 | 09:12 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Bakal calon presiden Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan, menemui budayawan Nasirun Purwokartun atau akrab disapa Kang Nasirun di Dusun Kalibacin, Banyumas, Jawa Tengah, Senin Malam (2/10).

Bagi Anies, sosok Kang Nasirun sangat menginspirasi dengan karya-karyanya sebagai penulis.

“Beliau adalah penulis yang luar biasa produktif, beliau menerjemahkan naskah kuno, babad Banyumas ke dalam tulisan latin dan bahasa Indonesia berjumlah ribuan lembar,” ungkap Anies.

Kekaguman Anies tak berhenti sampai di situ, karena dia berkesempatan melihat berbagai koleksi literasi dan barang antik serta mainan dari masa kecilnya di Bale Pustaka milik Kang Nasirun.

Menurutnya, apa yang dikerjakan Kang Nasirun merupakan komitmen kerja budaya yang luar biasa dan tidak bisa hanya dilihat secara komersial.

“Ke depan negara harus hadir untuk menopang kegiatan budaya dan literasi," sambung Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 itu.

Bakal capres yang diusung Partai Nasdem, PKS, dan PKB itu pun mengaku mendapat banyak inspirasi setelah bertemu dengan Kang Nasirun. Anies berkomitmen menjadikan kebudayaan menjadi salah satu agenda perubahan.

"Agar kegiatan kebudayaan dan literasi termasuk aktifitas yang negara turun tangan langsung dan aktif mendukung,” tandasnya.

Populer

Beredar Kabar, Anies Baswedan Besok Didaftarkan 4 Parpol ke KPU

Rabu, 28 Agustus 2024 | 18:10

Aktivis Demo di KPK, Minta Menteri Trenggono Ditangkap

Jumat, 30 Agustus 2024 | 15:17

Senior Golkar Mulai Kecewa pada Kepengurusan Bahlil

Sabtu, 24 Agustus 2024 | 19:02

Anies Tak Bisa Didikte Diduga Jadi Alasan PDIP Batal Umumkan Cagub

Selasa, 27 Agustus 2024 | 08:15

Usung Ahok Lebih Untungkan PDIP Ketimbang Anies

Minggu, 25 Agustus 2024 | 08:43

Kabar Anies Batal Diusung PDIP, Djarot: Karena Ada Aspirasi dari Bawah

Senin, 26 Agustus 2024 | 19:02

Tenang, Peluang Anies di Pilkada Jakarta Belum Tertutup

Rabu, 28 Agustus 2024 | 11:20

UPDATE

Pramono Anung Sudah Punya Strategi Benahi Parkir Liar di Jakarta

Rabu, 04 September 2024 | 01:51

Ini Kerugian Kalau Pilih Kotak Kosong di Pilkada 2024

Rabu, 04 September 2024 | 01:32

Anggota DPRD yang Ikut Pilkada Diingatkan Segera Mundur

Rabu, 04 September 2024 | 00:59

Ternyata Jihan adalah Pilihan Terakhir Mirza di Pilgub Lampung

Rabu, 04 September 2024 | 00:37

Foto Naik Jet Pribadi Viral, Bobby Nasution: Silakan Diperiksa

Rabu, 04 September 2024 | 00:18

Aksi Pelemparan Granat Rumah Cagub Bustami Gangguan Serius Demokrasi di Aceh

Selasa, 03 September 2024 | 23:59

Di Kanada, Menko Airlangga Ajak Diaspora Harumkan Nama Bangsa

Selasa, 03 September 2024 | 23:58

Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Bone Bolango Gorontalo

Selasa, 03 September 2024 | 23:42

Bawa Sejumlah Tuntutan, Puluhan Mahasiswa "Meriahkan" Pelantikan Anggota DPRD Kota Tasik

Selasa, 03 September 2024 | 23:22

Kupas Tuntas Kisah Sukses Transformasi Digital Bank Mandiri di IAF 2024

Selasa, 03 September 2024 | 22:58

Selengkapnya