Berita

Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad/Ist

Politik

Dapat Penghargaan Legislator Aspiratif dan Humanis KWP Award 2023, Dasco: Ini Sebuah Dedikasi

SENIN, 02 OKTOBER 2023 | 18:03 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Wakil Ketua DPR RI RI, Sufmi Dasco Ahmad mendapat penghargaan sebagai legislator Aspiratif dan Humanis dalam gelaran Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) Award 2023.

Atas penghargaan ini, Dasco menghargai atas apresiasi yang diberikan oleh KWP kepada dirinya. Dia meyakini bahwa kegiatan KWP Award ini tidak hanya bersifat seremonial semata.

"Ini bukan hanya tentang piala atau penganuger ahan saja, tapi juga sebuah dedikasi dan tanggung jawab yang harus diemban oleh para penerima kategori penghargaan ini," kata Dasco dalam acara di acara KWP Award 2023, Gedung Nusantara IV, Komplek Parlemen, Senayan, Senin (2/10).

Menurut legislator dari Fraksi Gerindra ini, penghargaan KWP Award 2023 menjadi lecutan agar dirinya sebagai anggota DPR dan kawan-kawan di parlemen bisa terus berkontribusi lebih baik lagi kepada masyarakat.

"Hal ini juga menjadi lecutan bagi kawan di parlemen untuk meningkatkan prestasi kinerjanya. Juga kita sebagai wakil rakyat harus dekat dengan masyarakat agar dapat memperjuangkan apa yang menjadi keluh kesah harapan dan aspirasi masyarakat," ujarnya.

Dasco merasa terhormat, dapat menghadiri acara KWP Award dan berharap dapat berlangsung setiap tahun. Dia juga meminta bagian Kesekretariatan Jenderal (Setjen) DPR RI untuk dapat melanjutkan acara ini dan memberikan dukungan terhadap kegiatan KWP.

"Kalau bisa kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan setiap tahun, tentunya kami akan mendukung dan men-support secara penuh. Ini bagian kesetjenan tolong diingat, kalau kita minta ini, berlangsung secara terus menerus, harus. Artinya setiap tahun acara ini harus di-support secara penuh dan dianggarkan tentunya," jelasnya.

Sebelumnya, Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) 2023 kembali memberikan penghargaan kepada puluhan anggota dewan yang dinilai berdedikasi serta memberikan kontribusi besar bagi masyarakat.

Sebelumnya, KWP digelar pertama kali pada 2021 di masa kepemimpinan Ketua KWP Periode 2020-2022, Marlen Erickson Sitompul.

Ketua KWP Ariawan menuturkan acara KWP Award ini sebagai bentuk apresiasi wartawan parlemen terhadap para anggota dewan dan juga sejumlah mitra wartawan seperti institusi Polri, Kementerian dan juga pengamat politik.

"Tentu ini menjadi titik, di mana bahwa teman-teman wartawan, yang selalu meliput di DPR, kita ingin memberikan penilaian secara objektif, bahwa kita melihat anggota anggota dewan para senator memang betul bekerja," kata Ariawan.

Adapun penghargaan kategori legislator DPR RI antara lain ;

1. Legislator Aspiratif dan Humanis - Wakil Ketua DPR RI, Prof. Dr. Ir. H. Sufmi Dasco Ahmad, S.H., M.H.

2. Legislator Lifetime Achievement - Anggota Komisi VII DPR RI, Herman Herry

3. Legislator Peduli Hukum dan HAM - Anggota Komisi III DPR RI, Dr. H. Arsul Sani , S.H, M.Si. Pr.M

4. Legislator Pro Kemajuan Ekonomi Nasional - Wakil Ketua DPR RI, Dr. H. Rachmat Gobel

5. Legislator Peduli Stabilitas Politik & Keamanan Siber - Wakil Ketua DPR RI, Letjen TNI (Purn) H. Lodewijk F Paulus

6. Legislator Peduli Perekonomian & Kesejahteraan Masyarakat Desa - Wakil Ketua DPR RI, Dr. Drs. H. Abdul Muhaimin Iskandar, M.Si.

7. Legislator Peduli Pertahanan & Kesejahteraan Masyarakat Desa - Wakil Ketua MPR RI, Prof. Dr. H. Sjarifuddin Hasan, M.M., M.BA.

8. Legislator Peduli Usaha Mikro Kecil dan Menengah - Anggota Komisi VI DPR RI Dr. Ir. H.E. Herman Khaeron, M.Si.

9. Legislator Pro Rakyat Kecil & Pedesaan -  Dr. H. Cucun Ahmad Syamsurijal, S.Ag., M.A.P.

10. Legislator Pro Pembangunan Infrastruktur & Transportasi - Ketua Komisi V DPR RI, Lasarus, S.Sos., M.Si.

11. Legislator Tervokal - Anggota Komisi VII DPR RI, Adian Napitupulu, S.H.

12. Legislator Peduli UMKM & Kesejahteraan Masyarakat Desa - Anggota Komisi VII DPR RI, Dr. Edhie Baskoro Yudhoyono, B.Com., M.Sc.

13. Legislator Peduli Pembangunan & Kesejahteraan Masyarakat Dapil - Anggota Komisi V DPR RI, Dr. H. Anwar Hafid, M.Si.

14. Legislator Pendatang Baru Peduli Kesejahteraan Rakyat - Anggota Komisi II DPR RI, Dr. Ir. Ongku Parmonangan Hasibuan, M.M.

15. Legislator Peduli Lingkungan - Anggota Komisi IV DPR RI, Dr. H. Suhardi Duka, M.M.

16. Legislator Peduli Pemberdayaan Perempuan dan UMKM - Anggota Komisi VI DPR RI, Hj. Melani Leimena Suharli

17. Legislator Peduli Lapangan Kerja & BUMN - Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, M. Sarmuji, S.E., M.Si.

18. Legislator Pro Kemajuan Olahraga Nasional - Anggota Komisi III DPR RI, H. Agustiar Sabran, S.Kom.

19. Legislator Pro Kecerdasan Literasi - Anggota Komisi X DPR RI, Hj. Ledia Hanifa Amaliah, S.Si., M.Psi., T.

20. Legislator Perekat Persatuan Bangsa - Anggota Komisi I DPR RI, Dr. H. Jazuli Juwaini, L.c., M.A.

21. Legislator Pro Pemberdayaan Perempuan - Anggota Komisi VI DPR RI, Hj. Intan Fauzi, S.H., L.L.M.

22. Legislator Peduli Literasi Digital - Anggota Komisi I DPR RI, Muhammad Farhan

23. Legislator Peduli Ekonomi Hijau - Anggota Komisi XI DPR RI, Ir. H. Achmad Hafisz Tohir

24. Legislator Peduli Akses Kendaraan - Anggota Komisi V DPR RI, Muhammad Fauzi, S.E.

25. Legislator Peduli Pembangunan Ekonomi Daerah - Anggota Komisi V DPR RI, Dr. H. Irwan, S.IP., MP.

26. Legislator Informatif di Media Sosial - Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Dr. Ir. Hetifah Sjaifudian, MPP.

27. Legislator Pro Pemilu Bersih & Pemberantasan Korupsi - Anggota Komisi XI DPR, RI Masinton Pasaribu, S.H.

28. Legislator Peduli Literasi Keuangan & Generasi Muda - Anggota Komisi XI DPR RI, Puteri Anetta Komarudin, B.Com.

29. Legislator Pro Kemajuan Pendidikan - Anggota Komisi X DPR RI, Hj. Himmatul Aliyah, S.Sos., M.Si.

30. Legislator Pejuang Keadilan Masyarakat Kecil - Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Dr. Habiburokhman, S.H, M.H.

31. Legislator Peduli Demokrasi dan Kedaulatan NKRI - Anggota Komisi III DPR RI, Wihadi Wiyanto, S.H., M.H.

32. Srikandi Peduli Kemajuan Pembangunan Daerah Pemilihan (Dapil) - Anggota Komisi V DPR RI, Hj. Novita Wijayanti, S.E., M.M.

33. Legislator Peduli Kemandirian Energi Nasional - Wakil Ketua Komisi VI DPR, Bambang Haryadi, S.E.


Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya