Berita

Momen bakal capres-cawapres Koalisi Perubahan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin bersama Habib Rizieq Shihab (HRS)/Ist

Politik

Tak Bahas Dukungan 212 saat Bertemu HRS, Cak Imin: Yang Mau Ikut, Ayo!

MINGGU, 01 OKTOBER 2023 | 13:06 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Bakal Cawapres Muhaimin Iskandar mengaku tak membicarakan soal dukungan saat bertemu Habib Rizieq Shihab (HRS) di markas Front Persaudaraan Islam (FPI), Petamburan, Jakarta Pusat, Rabu malam (27/9).

"Tidak ada (pembicaraan soal dukungan). Hanya menjadi saksi nikah," katanya usai menghadiri apel Pancasila Sakti di Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat, Minggu (1/10).

Sosok yang akrab disapa Cak Imin itu diundang untuk menyaksikan pernikahan putri HRS yakni Syarifah Fairuz Shihab dengan Sayyid Muhammad Bagir Alathas.

Kendati begitu, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu tak menampik mengharapkan dukungan dari berbagai kalangan. Termasuk dari Persaudaraan Alumni 212.

"Pokoknya kita ingin dukungan dari setiap individu, warga bangsa yang memiliki hak pilih," kata Cak Imin yang juga menjabat Wakil Ketua DPR RI bidang Korkesra itu.

Bakal Cawapres pendamping Anies Baswedan yang diusung Partai Nasdem, PKS dan PKB itu menegaskan, pihaknya terbuka terhadap dukungan dari kelompok mana pun.

"Garis PKB jelas, tengah. No ekstrem kiri, no ekstrem kanan. Tengah. Pancasila. Yang mau ikut, ayo!" tandasnya.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya