Berita

Konferensi pers Aliansi Aksi Sejuta Buruh (AASB)/Ist

Politik

Senin Diputuskan, AASB Berharap Hakim MK Konsisten Soal UU Ciptaker

SABTU, 30 SEPTEMBER 2023 | 22:47 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Hakim Mahkamah Konstitusi diharapkan bisa mufakat dan konsisten memutuskan gugatan terhadap UU Omnibus Law Cipta Kerja. Harapan itu, disampaikan Aliansi Aksi Sejuta Buruh (AASB), jelang pengambilan keputusan pada Senin (2/10).

Ketua Umum GSBI Rudi HB Daman dalam pernyataan sikap mengatakan, harapan itu menjadi penting,  mengingat esensi diterbitkannya perppu adalah karena adanya keadaan kegentingan yang memaksa sebagai syarat absolute.

Sementara diketahui, DPR mengesahkan Perppu Cipta Kerja sebagai pengganti dari UU Cipta Kerja sebelumnya, yang dinyatakan inkonstitusional, pada masa sidang kedua setelah terbitnya perppu.


"Karena itu, kalau dulu MK menolak UU Cipta Kerja karena dinilai inkonstitusional bersyarat, sekarang mudah-mudahan MK nyatakan inkonstitusional permanen," kata Rudi dalam konferensi pers di Patung Kuda, Medan Merdeka Barat, Jakarta, Sabtu (30/9).

Sementara itu Ketua Umum KSPSI Jumhur Hidayat menegaskan, jika MK tidak membatalkan UU Omnibus Law Cipta Kerja, sama saja lembaga itu tidak konsisten dengan putusan sebelumnya.

"Kita tidak ingin melihat hakim-hakim MK yang mulia dan pengawal konstitusi itu menjilat ludahnya sendiri," tegas Jumhur.

Para perwakilan buruh dan serikat pekerja pun berjanji akan mengawal sidang MK yang akan memutuskan gugatan terhadap UU Omnibus Law Ciptaker pada Senin (2/10).

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya