Berita

Jalur kereta api cepat lintas laut mulai beroperasi di provinsi Fujian pada Kamis, 28 September 2023/Net

Dunia

Perdana, China Luncurkan Jalur Kereta Cepat Lintas Laut

JUMAT, 29 SEPTEMBER 2023 | 10:18 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Untuk pertama kalinya, China meluncurkan jalur kereta api berkecepatan tinggi yang mampu melintasi beberapa teluk dan pantai di tenggara Fujian dekat Selat Taiwan.

Mengutip Reuters pada Jumat (29/9), jalur itu mulai digunakan oleh sebuah kereta peluru yang berangkat dari Fuzhou, ibu kota provinsi Fujian di China Timur pada Kamis pagi (28/9).

Jalur kereta api tersebut dibangun oleh China Railway Siyuan Survey and Design Group Co Ltd sepanjang 277 km, melewati tiga wilayah yakni Fuzhou, Xiamen dan Zhangzhou.


"Kereta melintasi jembatan melintasi tiga teluk pesisir dan mencapai kecepatan tertinggi 350 km per jam," bunyi laporan tersebut.

Dengan menggunakan jalur kereta lintas laut, waktu perjalanan antara Fuzhou dan Xiamen, pusat ekonomi dan tujuan wisata populer memakan waktu kurang dari satu jam.

Baru-baru ini China mengumumkan rincian rencananya untuk mengubah Fujian menjadi zona pembangunan terintegrasi dengan Taiwan, yang terletak di seberang provinsi tersebut.

Seorang pejabat China mengatakan pihaknya berharap jalur kereta itu dapat menghubungan wilayah Fujian dengan Taiwan dan akan meningkatkan peluang investasi serta mempermudah perjalanan.

"Jaringan transportasi multidimensi terintegrasi di Fujian akan memungkinkan secara teknis untuk membangun jalur transportasi berkecepatan tinggi yang menghubungkan provinsi tersebut dengan Taiwan," ujarnya.

Taiwan telah menolak rencana China sebelumnya untuk menghubungkan  kedua wilayah dengan jaringan kereta api, karena memerlukan pembangunan terowongan bawah laut terpanjang di dunia di bawah Selat Taiwan.

Tahun lalu, China memiliki 42.000 km jalur kereta api berkecepatan tinggi yang beroperasi, dan panjang jalur kereta api berkecepatan tinggi yang biasanya beroperasi dengan kecepatan 350 km per jam mendekati 3.200 km pada Juni 2022.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya