Doorprize kejuaraan nasional "Velox Hunting Competition Online II tahun 2023"/Net

Olahraga

Ratusan Doorprize Diundi saat Penutupan Kejurnas VEE SK 2023, Ada Senapan Blaser hingga 10 Motor Trail

SELASA, 26 SEPTEMBER 2023 | 07:59 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

rmol.id Kejuaraan nasional "Velox Hunting Competition Online II tahun 2023" tidak hanya menyajikan total hadiah hingga ratusan juta rupiah. Tapi juga ada pembagian doorprize menarik yang akan dibagikan di acara penutupan.

Lomba berburu babi yang digelar klub menembak binaan Badan Intelijen Nasional (BIN), Velox Et Exactus Shooting Klub (VEE SK) ini resmi ditutup pada Minggu (24/9). Dalam lomba yang digelar selama 21 hingga 24 September lalu itu berhasil memburu sebanyak 427 babi hutan.

Baca: Total 427 Babi Hutan Berhasil Diburu dalam Kejurnas Velox Et Exactus Shooting Klub 2023

Hadiah dengan total hingga ratusan juta rupiah akan dibagikan kepada peserta di acara penutupan di kantor Velox, Pejaten Jakarta pada Sabtu (30/9) pukul 08.30 WIB. Peserta juga bisa mengikuti acara penutupan secara daring via Zoom Meeting.

Baca: Kejurnas Berburu VEE SK Selesai, Ini Daftar Pemenangnya


Selain pembagian hadiah, Panitia Velox Hunting Competition Online II 2023, Ismail menjelaskan bahwa akan ada undian ratusan doorprize saat acara penutupan.

Doorprize yang telah disediakan mulai dari 1 unit senapan merk Blaser R8 Synthetic Cal.308, 1 unit senapan Pindad SPR3 Cal. 308, 1 unit senapan Steyr Mannlicher Pro Varmint STLS Cal. 223, hingga 10 unit sepeda motor trail Honda CRF 150 L.

Selain itu, ada juga 1 unit Thermal Scope Guide TU 650, 1 unit Thermal Spotter Guide TD411, 1 unit Thermal Spotter Guide TD211, 2 unit Tripod Death Grip BO, 2 unit Burris XTR Mounting 30mm, 2 unit Cleaning Set Cal.223, 2 unit Matrix Shooting Rest, 2 unit Monopod Bud Stock, 2 unit Bipod Harris.

Lalu ada 4 unit Tripod Hunting Primos, 10 buah pisau taktis Velox, 5 buah Bore Snake Hoopes Cal.223, 9 buah Gun Cleaner Hoppes, 3 unit Fat Wrench, 2 unit Bore Guide AR Cal.223, 5 unit Bore Guide Cal.308, 5 buah Patch Cal.308, dan 4 buah kain pelindung senjata.

Ada juga 10 buah Pro Gold Lubricant Gun, 10 buah Camo Form, 3 unit Hard Case Gun Large 132x33 cm, 10 buah Rifle Bag, 20 buah Jersey Velox Exclusive, 60 buah ransel berburu Velox Online 2023.

"Terima kasih atas partisipasi dan dukungan pemburu Indonesia pada Velox Hunting Competition Online II-2023. Sampai bertemu di acara penutupan Sabtu, 30 September 2023 nanti," tutup Ismail. rmol.id

Populer

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

Budi Arie Setiadi Ketar-ketir Gegara Dugaan Korupsi PDNS

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:35

Dugaan Korupsi PDNS Kominfo Diusut

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:28

Kader Gerindra Ajak Warga Manfaatkan Mudik Gratis

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:10

Penerima Bansos Minimal 10 Tahun Ber-KTP Jakarta

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:43

Ini Perjalanan Kasus Korupsi Abdul Ghani Kasuba

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:23

Mantan Gubernur Malut Abdul Ghani Kasuba Meninggal Dunia

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:02

Menko Airlangga Luncurkan Program Belanja di Indonesia Aja

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:43

Jokowi Bisa Bernasib Sama seperti Duterte

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:27

Sosok Brigjen Eko Hadi, Reserse yang Dipercaya Jabat Dirtipid Narkoba Bareskrim

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:01

Tak Ada Operasi Yustisi Pendatang di Jakarta Usai Lebaran

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:00

Selengkapnya