Berita

NSW Health telah menyita 187.000 vape ilegal tahun ini, dan kini berupaya menindak lebih lanjut produk-produk yang membuat ketagihan dan berbahaya tersebut/Net

Dunia

Cegah Penyebaran Vape Ilegal, NSW Kucurkan Dana Rp 67,2 Miliar

SENIN, 25 SEPTEMBER 2023 | 13:20 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Pemerintah New South Wales (NSW) terus menunjukkan keseriusannya dalam upaya mencegah meningkatnya jumlah vaping atau rokok elektrik ilegal, salah satunya dengan mengalokasikan dana sebesar 6,8 juta dolar Australia (Rp 67,2 miliar rupiah).

Perdana Menteri NSW Chris Minns mengatakan, investasi tiga tahun ini bertujuan untuk melindungi kesehatan anak-anak dan generasi muda lainnya yang kecanduan vape.

“Kami berkomitmen untuk melakukan perlawanan terhadap vape ilegal, khususnya untuk melindungi anak-anak dan remaja dari bahaya vaping,” ujarnya, seperti dikutip dari 9News, Senin (25/9).


Tahun ini, NSW Health telah menyita 187.000 vape ilegal, dan kini berupaya menindak lebih lanjut produk-produk yang membuat kecanduan dan berbahaya tersebut.

“Bukti menunjukkan bahwa vaping kini menjadi pintu gerbang peningkatan angka merokok di kalangan anak muda," kata Minns.

“Ini merupakan tantangan kesehatan masyarakat yang signifikan. Tindakan terhadap impor vape ilegal memerlukan kerja sama dengan semua tingkat pemerintahan," ujarnya.

Berdasarkan kebijakan baru, 4,3 juta dolar Australia akan dialokasikan untuk langkah-langkah penegakan hukum dan kepatuhan, sementara 2,5 juta dolar sisanya akan digunakan untuk langkah-langkah untuk membantu generasi muda berhenti dari kecanduan mereka.?
 
Hal ini mencakup platform digital baru dan modul pembelajaran online untuk layanan pemuda di seluruh negara bagian.

Pada 2022, NSW Health telah menyita 61.000 produk vape. Tahun ini, jumlahnya mencapai 187.000.? Jika digabungkan dengan cairan elektronik yang disita oleh pihak berwenang, NSW Health mengatakan nilai jual barang ilegal tersebut lebih dari 11,8 juta dolar Australia.

“Tindakan tegas diperlukan untuk menghentikan penjualan vape ilegal yang mengandung nikotin dan mencegah vape sampai ke tangan anak di bawah umur,” kata Menteri Kesehatan Ryan Park.

“Seiring dengan semakin banyaknya bukti betapa berbahayanya vaping dan jumlah generasi muda yang menggunakan vape semakin meningkat, kita perlu mengerahkan segala upaya untuk melawannya," ujarnya.

Vape, katanya, mengandung bahan kimia berbahaya yang dapat berdampak serius pada kesehatan seseorang, terutama kaum muda yang rentan.

Pemerintah Australia pada bulan Mei melarang impor vape tanpa resep dan menerapkan pembatasan ketat pada rasa dan kemasan yang diizinkan dalam produk.

Menteri Kesehatan Federal Mark Buttler mengatakan Pemerintahan juga akan bekerja sama dengan negara bagian dan teritori untuk menindak penjualan vape di toko serba ada.?

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya