Berita

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan/Ist

Politik

Di Muktamar Rifaiyah, Zulhas Cerita Kemajuan Infrastruktur Era Jokowi

SABTU, 23 SEPTEMBER 2023 | 17:55 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Perkembangan dan kemajuan infrastruktur transportasi di era Presiden Joko Widodo sudah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Salah satunya, adalah toh Trans Jawa dan Sumatera.

Begitu dikatakan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan saat didaulat untuk membuka Muktamar X Rifaiyah di Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

Disampaikan politisi yang karib disapa Zulhas itu, sebelum ada Tol Trans Jawa, jika ingin ke Semarang dari Jakarta bisa ditempuh hingga 10 jam. Tapi, kini masyarakat bisa menempuh dengan waktu lebih singkat.


"Saya sering ke Batang, Jawa Tengah, bahkan sampai Jawa Timur. Dulu Jakarta-Semarang itu bisa 10 jam. Ke Jawa Timur bisa sampai 12 jam. Beruntung, kalau ban mobil enggak pecah," ujar Zulhas, Sabtu (23/9).

"Sekarang luar biasa, Pak. Jakarta-Semarang cuma 4 jam. Jakarta-Surabaya 8-9 jam. Karena sekarang Jawa sudah tembus Tol Way. Alhamdulillah 78 tahun kita merdeka baru tol Jawa tembus, 78 tahun menunggu, " imbuhya

Lain lagi, kata Menteri perdagangan itu, jika berangkat dari Lampung ke Palembang masyarakat bisa hingga 12 jam. Namun, kini dengan pembangunan jalan tol yang merata Lampung-Palembang menggunakan akses darat tidak lagi jauh.

"Sekarang Lampung ke Pelembang cuma 2 jam, 2 jam setengah tembus. Karena tol antara Lampung sampai Aceh hampir tembus," ungkapnya.

Menurutnya, semua capaian itu, tidak terjadi serta merta. Melainkan ada para stakeholder yang membantu mewujudkan visi Indonesia Maju yang dipimpin Presiden Jokowi.

"Semua ini tentu ada yang mimpin, yang mimpin ini tentu presiden kita. Bapak Joko Widodo," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya